Kecantikan dan Fashion
5 Hal Ini Akan Terjadi Jika Malas Menghapus Makeup
Kecantikan kulit merupakan hal utama yang diinginkan kebanyakan wanita. Bagaimana tidak? Untuk memiliki penampilan yang cantik, mungkin Anda rela mengeluarkan uang untuk membeli makeup dan meluangkan waktunya ke salon atau klinik kecantikan untuk memoles wajah.
Walaupun banyak wanita gemar merias diri, namun banyak juga wanita yang seolah tak peduli dengan kesehatan kulitnya. Mereka melupakan atau bahkan sengaja tidak menghapus atau membersihkan riasan di wajahnya. Padahal jika hal ini dilakukan cukup sering dapat menyebabkan kerusakan pada kulit.
Sebenarnya, apa saja akibat yang bisa terjadi jika Anda malas menghapus makeup? Melansir dari bustle.com (31/1/2019), berikut lima akibat yang bisa Anda alami.
Iritasi Pada Mata
Demalogica Education Manager of the Dermal Institute Emma Hobson mengatakan menghapus riasan pada wajah merupakan langkah terpenting dari proses perawatan wajah. Tidak melakukan langkah ini dapat menyebabkan iritasi dan infeksi pada bagian mata. Hal ini diakibatkan karena partikel makeup mata yang sangat kecil dapat masuk ke dalam mata tanpa disadari dan mengeyababkan mata merah dan gatal.
Jerawat
Jangan buru-buru menyalahkan produk, ketika ada jerawat muncul di wajah. Mungkin saja Anda tidak membersihkan riasan atau mungkin kurang bersih ketika melakukannya. Ini bisa jadi salah satu penyebab jerawat. Kotoran yang tidak terangkat dari atas kulit akan menyebabkan pori-pori tersumbat dan menimbulkan jerawat. Untuk memastikan semua kotoran terangkat dari wajah gunakan langkah double cleansing sebelum tidur.
Penuan Dini
Tidur dengan riasan yang ada di wajah akan meningkatkan risiko radikal bebas. Hal ini menyebabkan kandungan kolagen dalam kulit berkurang dan kulit cepat menua. Pada dasarnya, kulit dan organ tubuh manusia akan beregenerasi saat malam hari, jika masih ada makeup yang menempel pada wajah dapat menganggu proses tersebut.
Bulu Mata Rontok
Meninggalkan maskara ketika tidur di malam hari akan menyebabkan bulu mata rontok dan mata bengkak. Untuk mengurangi kerontokan, jangan hapus maskara dengan kasar. Usap lembut dari arah atas ke bawah agar kotoran terangkat sempurna.
Komedo Menumpuk
Riasan yang tidak dihapus akan tetap berada di atas kulit, bahkan jika terlalu lama berada di atas kulit riasan bisa masuk ke dalam pori dan menjadi komedo. Jika dibiarkan menumpuk, komedo bisa jadi cikal bakal jerawat.
Itulah lima hal yang akan terjadi jika Anda tidak menghapus riasan wajah pada malam hari.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Hobi dan Hiburan
tiket.com Buka Pemesanan Konser Internasional Perdana BCL
16 August 2022, 17:28
Pada pekan ini penyanyi Bunga Citra Lestari siap manggung di konser internasional perdananya melalui BCL Blossom Intimate Concert di Singapura dan tiketnya sudah bisa dipesan melalui tiket.com.

Pendidikan
Perdana Pasca-Pandemi, Paskibraka Surabaya Dikukuhkan dengan Formasi Lengkap
16 August 2022, 15:27
Setelah selama dua tahun upacara HUT RI di Kota Surabaya dihadiri dengan pasukan Paskibraka di bawah 10 orang, untuk upacara besok, formasi 99 anggota telah kembali diterapkan.

Kesehatan
East Ventures Dukung Peluncuran BGSi Kemenkes
16 August 2022, 13:25
Demi mendorong pengembangan Whole Genome Sequencing di Indonesia, East Ventures memberikan dukungan program BGSi dari Kemenkes RI.

Bisnis
Dijual Tepat Momen HUT RI ke-77, Ini Harga Infinix Smart 6 Plus
16 August 2022, 11:22
Infinix Indonesia kembali umumkan ponsel pintar yang ramah di kantung dan siap dijual perdana di momen 17 Agustus besok.