Berita Kawasan
6 Ide Spesial Rayakan Natal di Rumah
Perayaan Natal sudah dalam hitungan hari. Setiap keluarga biasanya merayakannya dengan mengundang sanak saudara dan kerabat untuk datang ke rumah dan menyantap aneka hidangan bersama.
Bila Anda ingin merayakan Natal lebih seru dan meriah, ada beberapa ide yang bisa dipraktikkan. Penasaran apa saja? Berikut lima ide seru agar Natal tahun ini terasa lebih spesial yang dirangkum PingPoint.co.id dari beberapa sumber.
1) Menghias Rumah
Meski menghias atau dekorasi rumah pada perayaan Natal terkesan sudah biasa, Anda bisa menciptakan suasana Natal yang lebih spesial. Misalnya, dengan menghias rumah bersama-sama dengan tatanan yang berbeda dari natal di tahun-tahun sebelumnya.

2) Sajikan Makanan Spesial
Sebaiknya, jangan sediakan menu yang itu-itu saja. Anda bisa menyajikan makanan spesial untuk rayakan Natal di rumah bersama sanak saudara dan kerabat. Cobalah sajikan berkonsep barbeque agar suasana Natal semakin seru. Selain makanan, Anda juga perlu kreatif dalam menyajikan makanan untuk menambah perayaan Natal yang lebih spesial.
3) Siapkan Permainan
Buatlah sejumlah permainan yang bisa dimainkan bersama-sama. Perayaan Natal pasti akan jadi lebih seru dan tidak membosankan. Jangan lupa untuk siapkan hadiahnya ya jika hendak mengadakan permainan.

4) Bertukar Kado
Tradisi bertukar kado sebenarnya tak hanya di momen perayaan Natal. Tapi, agar lebih menambah keseruan, tak ada salahnya menambahkan agenda bertukar kado saat rayakan Natal di rumah. Agar lebih spesial, Anda bisa menerapkan sistem undian saat bertukar kado dan setiap kado harus dikemas dengan warna atau motif bungkus kado yang sama.
5) Siapkan Area Foto
Pilihlah salah satu sudut ruangan di rumah untuk dijadikan area foto seperti photo booth. Jangan lupa untuk didekorasi semenarik mungkin agar menambah kemeriahan Natal. Dan, Anda juga bisa menyiapkan properti foto.
6) Buat Playlist Lagu
Bila sudah mengundang sanak saudara dan kerabat, suasana Natal akan semakin menyenangkan dengan menyiapkan lagu-lagu. Tentunya, pilihlah lagu yang menarik dan menyenangkan agar suasana tidak membosankan.
Itulah enam ide spesial yang bisa Anda siapkan untuk merayakan Natal di rumah. Apakah Anda punya ide spesial lain?
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Kesehatan
COVID-19 Omicron Sub-varian Baru Sentuh Ratusan Kasus, Ini Pandangan Epidemiolog Unair
27 June 2022, 16:46
Saat ini pemerintah mengungkapkan bahwa kasus COVID-19 jenis Omicron varian BA.4 dan BA.5 telah menginfeksi ratusan orang di Tanah Air dan situasi ini mendorong epidemiolog dari Unair angkat suara.

Berita Kawasan
Yogyakarta Terapkan Aturan Jam Malam Demi Lindungi Generasi Muda
27 June 2022, 14:43
Demi terhindar dari potensi terjadinya kejahatan klitih, Yogyakarta secara resmi memberlakukan kebijakan aturan jam malam.

Berita Kawasan
Komunitas Banksasuci Lakukan Aksi Bersih-Bersih di Alun-Alun Tangerang
27 June 2022, 10:44
Pada akhir pekan lalu, para anggota Banksasuci Foundation memutuskan turun ke lapangan demi mendorong kesadaran masyarakat dalam menjaga Alun-Alun Tangerang dari sampah.

Kecantikan dan Fashion
Rangkaian Radiance Up! dari Y.O.U Beauty Atasi Wajah Kusam Akibat Polusi Udara
25 June 2022, 13:03
SymWhite 377, Vitamin C, dan Ekstrak Licorice membantu menghambat produksi melanin, sedangkan Niacinamide (B3) membantu menghambat transfer melanin di kulit.