Hobi dan Hiburan
Bukan Kontroversi, Film Anak Bangsa ini Tayang di Festival Film Busan
Kali ini bukan kontroversi belaka yang datang dari sineas muda tanah air. Film pendek Tak Ada yang Gila di Kota Ini (No One is Crazy in This Town) yang disutradarai Wregas Bhanuteja dan dibintangi Oka Antara terpilih untuk berkompetisi dalam program Wide Angle: Asian Short Film Competition di Busan International Film Festival (BIFF) ke-24 pada 3-12 Oktober 2019 di Busan, Korea Selatan. Film pendek yang diproduseri Adi Ekatama dari Rekata Studio ini akan tayang World Premiere di salah satu festival film terbesar di Asia tersebut.
Selama penyelenggaraan BIFF 2019 nanti, Tak Ada yang Gila di Kota Ini menjadi satu dari 300 film asal 70 negara yang terpilih untuk diputar di 30 layar bioskop di Kota Busan. Festival film ini akan mengundang 10.000 para pemangku kepentingan (stakeholder) perfilman dari pelbagai negara dan diprediksi akan dihadiri sekitar 200.000 penonton.

Dalam menggarap film pendek Tak Ada yang Gila di Kota Ini, Wregas juga menulis skenarionya dengan mengadaptasi cerpen berjudul sama karya sastrawan Eka Kurniawan. Eka juga menulis novel-novel pemenang perhatgaan seperti Cantik Itu Luka, Lelaki Harimau, O, dan Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas. Cerpen Tak Ada yang Gila di Kota Ini sendiri telah diterbitkan dalam buku Cinta Tak Ada Mati oleh Gramedia Pustaka Utama pada 2018.
Akhir-akhir ini semakin banyak film Indonesia yang diikutkan dalam berbagai festival film dunia untuk memperlihatkan kualitas sineas Nusantara yang mumpuni. Kabar penayangan perdana ini diumumkan melalui akun media sosial milik beberapa orang yang terlibat dalam pembuatan film tersebut seperti sutradara, produser dan penulis cerpen.
“Official: Film karya Wregas Bhanuteja berjudul 'No One is Cazy in this Town', berdasarkan cerpen saya 'Tak Ada yang Gila di Kota Ini', diproduseri oleh Adi Ekatama, dalam kompetisi di Busan, untuk film pendek. Cerpen tersebut ada di edisi baru kumcer 'Cinta Tak Ada Mati'. Versi terjemahan Inggris akan terbit dalam kumcer (kumpulan cerpen) 'Kitchen Curse',” tulis Eka di akun Facebook-nya (4/9/20190.
Berdasarkan keterangan di laman resmi BIFF, film No One is Crazy in This Town memiliki durasi 21 menit yang diperankan oleh sejumlah aktor dan aktris ternama Indonesia. Seperti Oka Antara, Sekar Sari, Pritt Timothy, Jamaludiin Latif, dan lain-lain. Sekadar informasi, BIFF yang digelar di Kota Busan, Korea Selatan, merupakan festival yang digelar untuk mengenalkan beragam film-film baru serta karya para sineas muda yang berasal dari negara-negara Asia kepada penonton dunia.
Untuk plot dari film pendek ini sebenarnya seperti yang ada di cerpen Eka Kurniawan, yakni mengenai Marwan dan timnya yang diperintahkan pemilik hotel di kawasan Pantai Selatan Jawa untuk menangkap orang-orang yang dipandang gila oleh masyarakat. Kemudian orang yang dipandang gila itu direlokasi ke area hutan demi membuat para turis merasa tak terganggu dengan adanya keberadaan mereka.
Pengumuman mengenai rencana pembuatan Tak Ada yang Gila di Kota Ini sudah mulai disinggung pada akhir September 2018, tepatnya pada acara International Book Fair. Sebagaimana dilansir dari edukasi.kompas.com (5/9/2019), kala itu Wregas Bhanuteja menyebut, dirinya diajak ikut dalam proyek pembuatan film adaptasi cerpen Eka Kurniawan oleh Chief Operating Officer Gramedia Digital Nusantara Adi Ekatama.
Selain Tak Ada yang Gila di Kota Ini, ini bukan kali pertama karya penulis Eka Kurniawan diadaptasi menjadi film. Pasalnya, semenjak tahun 2018, sutradara film Aruna dan Lidahnya Edwin telah menjalankan proyek pembuatan film adaptasi novel Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas yang diterbitkan Gramedia Pustaka Utama pada tahun 2014.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Hobi dan Hiburan
Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad
23 March 2023, 18:17
Mengejar passion yang hadir dari hobi tampaknya menjadi gambaran yang tepat untuk sosok atlet offroad Tanah Air, Sudirman Arsyad.

Bisnis
Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program Ini
21 March 2023, 11:48
Melalui kampanye BerKah Ramadan, ruparupa gelar beragam promo untuk mendukung konsumennya dalam menyambut bulan suci yang sebentar lagi tiba.

Hobi dan Hiburan
Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 2023
20 March 2023, 14:47
Para penggemar musik di era tahun 2000an awal berhasil diajak bernostalgia menyanyikan lagu-lagu hits dari Samsons, Yovie & Nuno, serta D’Masiv di acara JCW 2023.

Bisnis
Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syariah
17 March 2023, 10:29
Dalam rangka mendukung umat Muslim milenial yang menggunakan produk sesuai syariah, Astralife menghadirkan produk Flexi Life Protection Syariah di ranah digital.