Dipicu PSBB Kala COVID-19, Volume Sampah di Jakarta Timur Berkurang Drastis

Berita Kawasan

Dipicu PSBB Kala COVID-19, Volume Sampah Jakarta Timur Berkurang Drastis

Beberapa pekan terakhir terlihat perubahan drastis dari perilaku masyarakat Ibu Kota sejak pandemi COVID-19 yang memicu pemerintah menerapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB. Dengan semakin berkurangnya masyarakat yang melakukan kegiatan di luar rumah serta ditambah dengan penerapan kegiatan belajar-mengajar di rumah dan work from home (WFH) terdapat sisi positif yang muncul dari kondisi ini. Di mana hal tersebut bisa dilihat di wilayah Jakarta Timur yang ternyata sejak diberlakukan PSBB DKI Jakarta, volume sampah per harinya turun cukup drastis.

Dipicu PSBB Kala COVID-19, Volume Sampah di Jakarta Timur Berkurang Drastis

Sebelum penerapan PSBB tapi akibat pandemi COVID-19 serta WFH, jumlah sampah di keseluruhan DKI Jakarta sebenarnya sudah mulai berkurang. Seperti yang pernah diungkapkan pihak Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, per tanggal 25 Maret sampai 7 April 2020, jumlah sampah di Ibu Kota berkurang hingga sekitar 1.000 ton per harinya dan ini perhitungan keseluruhan wilayah Jakarta.

Kabar mengenai berkurangnya sampah juga baru-baru ini disampaikan Suku dinas Lingkungan Hidup Jakarta Timur. Pasalnya, sejak diberlakukannya PSBB serta WFH, Jakarta Timur juga merasakan dampak positif terkait jumlah sampah di wilayah. Pasalnya dari total sampah yang terkumpul setiap harinya, setidaknya jumlahnya berkurang 339,68 ton per harinya.

[Baca Juga: Langkah Mudah untuk Mengurangi Sampah Dapur]

Kabar ini dibenarkan Kepala Suku Dinia Lingkungan Hidup Jakarta Timur Herwansyah. Ia menyebut, sebelum masa pandemi COVID-19, kawasan ini mengumpulkan sampah hingga 1.958,2 ton setiap harinya yang dikirim ke Bantar Gebang. Namun beberapa waktu terakhir, terjadi pengurangan sekitar 17,34 persen sehingga total sampah yang dikumpulkan per harinya adalah 1.618,52 ton.

“Karena banyaknya perkantoran yang sudah diberlakukan WFH dan banyakan tempat usaha yang tutup. Setelah ditambah adanya PSBB di wilayah DKI Jakarta, khususnya Jakarta timur, salah satu yang menyebabkan volume sampah berkurang,” jelasnya, sebagaimana dikutip dari timur.jakarta.go.id (25/4/2020).

[Baca Juga: Cara Mengolah Sampah Dapur Jadi Kompos]

Tak hanya perubahan dari jumlah sampah yang dikumpulkan, pola bekerja pada petugas pengangkut sampah pun berubah sejak pandemi COVID-19 serta PSBB. Alih-alih bekerja secara bersamaan, saat ini ada sistem shift yang diawali pada pukul 04.30 hingga 08.00 WIB dengan para petugas pada jam ini yang bertugas untuk mengangkut sampah di lapangan. Lalu shitf berikutnya bertugas melakukan penyisiran ulang demi memastikan tak ada penumpukan sampah.

Selain jam kerja, para petugas pengangkut sampah di Jakarta Timur juga diberikan peralatan perlindungan seperti masker serta sarung tangan demi kesehatan mereka secara bertugas. Menariknya, tambah Herwansyah, sebelum pandemi COVID-19, para petugasnya memang sudah didorong dalam menjaga kebersihan dirinya dengan rajin cuci tangan menggunakan sabun sehingga saat ini mereka sudah terbiasa dengan sendirinya.


Read More

Artikel Lainnya

Topping Off Apartamen Antasari Place, Wujud Komitmen PDS untuk Stakeholde r.jpg

Properti dan Solusi

Topping Off Apartemen Antasari Place, Wujud Komitmen PDS untuk Stakeholder

01 June 2023, 07:13

Pengembang PT PDS baru-baru ini secara resmi memulai proyek apartemen Antasari Place di Jakarta Selatan melalui proses topping off.

Dukung Kesibukan Pekerja Hybrid, Acer Luncurkan Rangkaian Laptop Anyar.jpg

Bisnis

Dukung Kesibukan Pekerja Hybrid, Acer Luncurkan Rangkaian Laptop Anyar

29 April 2023, 12:37

Melalui rangkaian terbaru produk Travelmate, Acer menargetkan Anda yang terbiasa bekerja secara hybrid.

#LengkapiCintadanKebaikan, Kampanye Astra Life Syariah untuk Berbagi dan Proteksi Diri.jpg

Bisnis

#LengkapiCintadanKebaikan, Kampanye Astra Life Syariah untuk Berbagi dan Proteksi Diri

14 April 2023, 09:55

Dalam rangka momen Ramadan, Astra Life Syariah meluncurkan programnya yang ditujukan untuk mendorong proteksi diri bagi Muslim Tanah Air sekaligus saling berbagi.

Ada Teater Double Deck! Cinepolis Resmikan Bioskop Terbesarnya di Senayan Park.jpg

Bisnis

Ada Teater Double Deck! Cinepolis Resmikan Bioskop Terbesarnya di Senayan Park

13 April 2023, 09:40

Jaringan bioskop internasional Cinepolis pada pekan ini secara resmi meluncurkan bioskop terbesarnya di Tanah Air yang dihadirkan di mal Senayan Park.


Comments


Please Login to leave a comment.