Dorong Kemajuan Sistem Kesehatan Indonesia, East Ventures Luncurkan White Pape r.jpg

Kesehatan

Dorong Kemajuan Sistem Kesehatan Indonesia, East Ventures Luncurkan White Paper

Sebagai perusahaan modal ventura di Indonesia, East Ventures tak hanya sekadar berfokus mengucurkan investasi ke berbagai startup yang ada di Tanah Air tapi juga ingin turut memajukan perkembangan teknologi di Nusantara. Salah satunya bisa dilihat dari laporan riset tahunannya melalui EV Digital Competitiveness Index yang menunjukan bagaimana daya saing digital di Indonesia. Menariknya selain ranah ekonomi digital, perkembangan teknologi yang turut didukung pengembangan oleh East Ventures adalah kesehatan yang di mana buktinya bisa dilihat dari dirilisnya white paper pada pekan ini terkait genomik.

Peluncuran terhadap dokumen white paper berjudul Genomics: Leapfrogging into the Indonesia Healthcare Future itu digelar pada 16 Februari 2023 di Ballroom 3 Hotel Mulia Senayan Jakarta. Di mana dokumen ini merupakan hasil kolaborasi antara East Ventures, Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dan Redseer Strategy Consultant yang bisa diunduh secara cuma-cuma oleh semua pihak di laman www.east.vc/genomics.

Dorong Kemajuan Sistem Kesehatan Indonesia, East Ventures Luncurkan White Paper.jpg

Langkah dari East Ventures ini sesuai dengan keinginan perusahaan modal ventura itu untuk menunjukan bagaimana genomik bisa membantu perbaikan sistem kesehatan di Tanah Air sekaligus menjadi panduan bagi pemangku kebijakan dalam mengambil keputusan terkait masa depan kesehatan di Indonesia.

“Kondisi layanan kesehatan di Indonesia saat ini masih tertinggal dari negara lain dalam hal pengeluaran layanan kesehatan dan harapan hidup. Di sinilah bidang genomik dan pengobatan presisi berperan, menawarkan pendekatan transformatif untuk mendiagnosis dan merawat pasien yang mempertimbangkan susunan genetik unik setiap individu. White paper ini merupakan sebuah langkah maju yang besar dalam upaya kami untuk merevolusi industri perawatan kesehatan di Indonesia dan sekitarnya,” ungkap Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dalam peluncuran tersebut, sebagaimana dikutip dari rilis yang diterima PingPoint.co.id (16/2/2023).

[Baca Juga: Gojek Hadirkan Healthcare dan Beri Gaji Mitra Selama Pandemi COVID-19]

Alumnus Institut Teknologi Bandung itu melanjutkan, Indonesia sudah melewati krisis kesehatan dan ia tak memungkiri bahwa situasti itu memang berbahaya tapi di sisi lain muncul peluang untuk memajukan sistem kesehatan di Tanah Air. “Oleh karena itu, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia melihat ini sebagai peluang bagus untuk melakukan reformasi besar-besaran, dan kami telah merancang enam reformasi besar. Salah satunya adalah reformasi teknologi kesehatan, termasuk bioteknologi. Pada hal ini saya percaya East Ventures dapat berperan, untuk melihat angin peluang selama krisis dan melompat ke era baru sistem kesehatan di Indonesia,” sambung Budi.

East Ventures memang seperti yang sudah diwartakan sebelumnya, sangat mendukung pengembangan genomika di Indonesia. Ini Bisa dilihat ketika perusahaan modal ventura ini menjadi salah satu donatur didirikannya Biomedical & Genome Science Initiative atau BGSi pada pertengahan tahun 2022. Hal ini tak terlepas dari pandangan East Ventures terhadap genomik yang disebut dapat menjadi alternatif perawatan preventfi serta solusi pengobatan yang tepat sasaran jika diterapkan di bidang kedokteran serta bioteknologi Indonesia.

[Baca Juga: East Ventures Pimpin Pendanaan Awal untuk Startup Manufaktur Ini]

“Kami senang dapat terus bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dalam menghadirkan white paper ini. Populasi yang sehat adalah salah satu aset bangsa yang paling penting, dan kami berkomitmen untuk berperan secara aktif dalam mendukung pengembangan perjalanan kesehatan Indonesia. Kami berharap white paper ini memberikan wawasan yang diperlukan untuk mendukung perjalanan genomik di Indonesia,” tambah Co-Founder sekaligus Managing Partner East Ventures Willson Cuaca.


Read More

Artikel Lainnya

Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad.jpg

Hobi dan Hiburan

Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad

23 March 2023, 18:17

Mengejar passion yang hadir dari hobi tampaknya menjadi gambaran yang tepat untuk sosok atlet offroad Tanah Air, Sudirman Arsyad.

Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program In i.jpg

Bisnis

Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program Ini

21 March 2023, 11:48

Melalui kampanye BerKah Ramadan, ruparupa gelar beragam promo untuk mendukung konsumennya dalam menyambut bulan suci yang sebentar lagi tiba.

Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 202 3.jpg

Hobi dan Hiburan

Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 2023

20 March 2023, 14:47

Para penggemar musik di era tahun 2000an awal berhasil diajak bernostalgia menyanyikan lagu-lagu hits dari Samsons, Yovie & Nuno, serta D’Masiv di acara JCW 2023.

Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syaria h.jpg

Bisnis

Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syariah

17 March 2023, 10:29

Dalam rangka mendukung umat Muslim milenial yang menggunakan produk sesuai syariah, Astralife menghadirkan produk Flexi Life Protection Syariah di ranah digital.


Comments


Please Login to leave a comment.