Kuliner
Dough Darling, Tempat Mencicip Donat Paling Unik di Jakarta Selatan
Kolaborasi makanan asing dengan budaya lokal memang bukan hal yang baru lagi di Indonesia. Adaptasi western food yang cukup mengambil banyak peminat ini sudah menjadi lumrah di industri kuliner. Salah satu makanan yang tetap digemari banyak orang adalah donat. Berbicara soal donat, kali ini PingPoint.co.id akan mengulas sedikit tentang Dough Darling Jakarta Selatan.

Jika Anda seorang penggemar donat dan sedang mencari tempat yang tepat untuk bersantai, Dough Darling bisa jadi pilihan yang tepat untuk dikunjungi. Dilihat dari laman Instagram Dough Darling di @kitchendoughdarling dan @doughdarling, Café dengan interior Instaworthy ini memiliki banyak spot hang out yang nyaman untuk disinggahi. Selain tempatnya yang menonjol, Dough Darling atau Kitchen Dough Darling ini memiliki banyak pilihan menu western. Namun diantara menu yang ada, donat di sini jadi salah satu yang paling diandalkan.
Dough Darling memiliki variasi donat yang cukup unik. Inovasi rasa donat baru seperti Boba Brown Sugar dan Strawberry Shortcake Doughnut, sangat menarik perhatian penggemar manis. Tidak kalah uniknya, Dough Darling memiliki menu perpaduan donat, keju dengan daging ikan salmon yaitu Doughnut Salmon Cheese. Meski terbilang aneh, namun cita rasa unik dari variasi donat unik di Dough Donat cukup memberikan rasa penasaran bagi masyarakat Jakarta, khususnya para pecinta kuliner donat (#anakdonat).

Jika Anda tidak terlalu tertarik dengan varian menu donat unik diatas, Dough Darling juga punya varian rasa donat populer lainnya seperti Salted Caramel, milk chocolate oreo, Bluberry Lime, Vanilla Galze, Pineapple Brulle hingga Lime Cheesecake. Selain pilihan rasanya yang sangat lengkap, salah satu yang membuat hidangan donat di sini spesial adalah tekstur donatnya yang lembut dan ukurannya yang besar.
Berbicara soal menyantap donat rasanya kurang lengkap jika tidak ada hidangan kopi yang menemani. Di Dough Doughnut Anda juga dapat memesan menu kopi seperti espresso, long black, latte, cappuccino, mocha, hingga cold brew. Tapi bagi Anda yang kurang menyukai minuman kafein, Hot Chocolate atau orange juice merupakan alternatif yang tepat.

Bagi Anda yang penasaran dengan Dough Darling tapi takut budget jajan terlalu mahal, jangan khawatir. Rata-rata harga donat di sini berkisar Rp25.000-35.000 per porsinya, sedangkan untuk minumnya berkisar Rp20.000-50.000 saja.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Bisnis
Dorong Digitalisasi Daerah, Amartha Hadirkan Desa Digital di Sulawesi Tengah
03 February 2023, 16:35
Demi memastikan tidak adanya ketimpangan digital di daerah pedesaan luar Jawa, Amartha Foundation baru-baru ini meresmikan desa digital di wilayah Sulawesi Tengah.

Bisnis
tiket.com Hadirkan Layanan Pemesanan Kereta Cepat Jakarta-Bandung
03 February 2023, 14:20
Melalui kemitraan dengan PT KCIC, pengguna tiket.com ke depannya bisa memesan tiket untuk layanan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

Berita Kawasan
Kolaborasi Pertamina NRE - Bike to Work Kampanyekan Green Mobility
02 February 2023, 17:41
Peresmian unit tempat parkir sepeda dilakukan oleh Corporate Secretary Pertamina NRE Dicky Septriadi, Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Chaidir, dan Ketua Umum B2W Fahmi Saimima.

Hobi dan Hiburan
Siap Digelar 25 Februari 2023, Ini Semua Line-ups Woke Up Fest 2023
02 February 2023, 15:41
Setelah memberikan teaser siapa saja yang akan tampil, akhirnya pihak penyelenggara mengumumkan siapa saja yang nanti siap menghibur Anda di Woke Up Fest 2023.