Bisnis
Ford Foundation Jakarta: Impact Investing Kunci Atasi Ketimpangan
Walau impact investing atau investasi berdampak sudah kerap digaungkan banyak pihak di Tanah Air tapi perkembangannya disinyalir masih minim. Padahal konsep ini disinyalir sejalan dengan upaya mencapai Target Pembangunan Berkelanjutan atau SDGs yang di mana perusahaan diberikan kesempatan dalam menghadirkan strategi yang positif di pasar bebas dari sisi bisnisnya serta kesejahteraan yang merata. Hal inilah yang digaungkan organisasi filantropi Ford Foundation Jakarta pada AVPN Global Conference 2022.
Event AVPN Global Conference 2022 digelar di Bali pada 21-24 Juni 2022 dengan dukungan Ford Foundation. Di mana ini merupakan kegiatan lokakarya yang dihadiri oleh jaringan investor sosial global dan salah satu aspek yang menjadi bahan diskusi adalah terkait impact investing di Asia, terkhusus di Indonesia. Dengan mengutip data di United Nations Global Compact (UNGC) yang dipaparkan di event itu, diprediksi bahwa capaian SDGs dapat tercapai dengan menciptakan peluang pasar dengan nilai USD$12 triliun di bidang pangan, pertanian, energi, kota, material, kesehatan, dan kesejahteraan.

“Wilayah Asia memiliki besaran potensi investasi berdampak atau Impact Investing yang sangat tinggi sehingga mampu dorong pencapaian tujuan SDGs. Melalui wadah untuk berbagi pengalaman dan perspektif, perusahaan dan pasar dapat didorong untuk menjalankan bisnis yang berdampak sosial dan lingkungan,” ungkap Partner di Patamar Capital Dondi Hananto, sebagaimana dikutip dari rilis yang diterima PingPoint.co.id (27/6/2022).
Mengenai impact investing, memang tak bisa dipungkiri terdapat tantangan tersendiri untuk direalisasikan secara efektif di Indonesia. Seperti yang disampaikan CEO Instellar Indonesia Romy Cahyadi, ia pernah berkolaborasi dengan lembaga non-profit dengan menyuntikan investasi berdampaknya. Tapi yang dialami perusahaannya adalah lembaga tersebut dipandang kurang fleksibel dari sisi aturannya guna memaksimalkan profitnya.
Walau begitu, bagi Ford Foundation Jakarta, investasi berdampak sangatlah penting dana mengejar realisasi SDGs di Indonesia. “Impact Investing yang memberikan dampak berkelanjutan menjadi salah satu kunci untuk mengatasi ketimpangan dan mewujudkan keadilan sosial dengan mendorong masyarakat yang lebih berdaya guna. Secara bertahap, skema investasi sosial ini kami yakini mampu dorong Indonesia capai tujuan SDGs 2030,” tambah Direktur Ford Foundation Jakarta Alexander Irwan.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Hobi dan Hiburan
tiket.com Buka Pemesanan Konser Internasional Perdana BCL
16 August 2022, 17:28
Pada pekan ini penyanyi Bunga Citra Lestari siap manggung di konser internasional perdananya melalui BCL Blossom Intimate Concert di Singapura dan tiketnya sudah bisa dipesan melalui tiket.com.

Pendidikan
Perdana Pasca-Pandemi, Paskibraka Surabaya Dikukuhkan dengan Formasi Lengkap
16 August 2022, 15:27
Setelah selama dua tahun upacara HUT RI di Kota Surabaya dihadiri dengan pasukan Paskibraka di bawah 10 orang, untuk upacara besok, formasi 99 anggota telah kembali diterapkan.

Kesehatan
East Ventures Dukung Peluncuran BGSi Kemenkes
16 August 2022, 13:25
Demi mendorong pengembangan Whole Genome Sequencing di Indonesia, East Ventures memberikan dukungan program BGSi dari Kemenkes RI.

Bisnis
Dijual Tepat Momen HUT RI ke-77, Ini Harga Infinix Smart 6 Plus
16 August 2022, 11:22
Infinix Indonesia kembali umumkan ponsel pintar yang ramah di kantung dan siap dijual perdana di momen 17 Agustus besok.