Kesehatan
Gerakan Sayang Ibu di Tangsel Tekan Angka Kematian Ibu dan Bayi
Pada 11 Juli 2019 di Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), untuk mengurangi angka kematian ibu (AKI), karena hamil, bersalin, nifas, dan bayi. Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPMP3AKB) Kota Tangsel melakukan pembinaan gerakan sayang ibu (GSI).

Melansir laman tangerangselatankota.go.id (12/07/2019). Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan pada DP3AKKB Provinsi Banten Evi Sofia, menjelaskan sosialisasi GSI sendiri merupakan gerakan percepatan penurunan angka kematian ibu dan bayi yang dilaksanakan bersama-sama antara pemerintah dan masyarakat, untuk lebih meningkatkan pengetahuan, kesadaran dan kepedulian dalam upaya interaktif dan sinergis.
Kesehatan ibu dan anak merupakan salah satu wujud hak asasi perempuan dan anak. Akan tetapi, kesehatan ibu dan anak khususnya bayi baru lahir, merupakan tugas bersama antara pemerintah, masyarakat, organisasi kemasyarakatan, organisasi perempuan dan organisasi profesi. ”Saya berharap Kita harus konsisten dan aktif dalam sosialisasi GSI ini agar ibu hamil rajin periksa ke posyandu sehingga ibu sehat, bayi pun sehat dan angka kematian ibu dan bayi menjadi berkurang” ucapnya.
Kepala Seksi Peningkatan Kualitas Hidup dan Pengembangan Lembaga Perempuan pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPMP3AKB) Kota Tangsel, Mercy Apriyanti, sosialisasi ini dilakukan untuk membantu penurunan angka kematian ibu dan bayi. “Sosialisasi ini diikuti oleh ibu-ibu perwakilan semua kelurahan yang ada di Pondok Aren, Kepala Puskesmas se-Pondok Aren, dan ibu-ibu PKK,” ungkapnya.
Dalam kegiatan ini dibahas apa saja yang perlu dilakukan oleh masyarakat untuk membantu dan mencegah adanya kematian ibu dan bayi. “Kami berharap dengan adanya sosialisasi ini di Tangsel tidak ada angka kematian ibu dan kematian bayi,” singkatnya.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Berita Kawasan
Rayakan HUT ke-432, Warga Kota Medan Disajikan Hiburan Hingga Pemecahan Rekor Muri
04 July 2022, 15:35
Pada pekan kemarin warga Kota Medan melihat langsung berbagai rangkaian perayaan HUT ke-432 Kota Melayu Deli yang berisi hiburan, termasuk menyaksikan langsung wali kotanya manggung!

Hobi dan Hiburan
Wow! Westlife Siapkan Konser Tambahan di Surabaya dan Sentul pada September 2022
04 July 2022, 13:33
Setelah pengumuman tiket konser Westlife The Wild Dreams Tour di 11 Februari 2023 ludes terjual, ternyata boyband asal Irlandia itu akan menggelar konser tambahan lebih cepat di Indonesia pada tahun ini!

Kesehatan
Begini Langkah Memilih Asuransi Kesehatan Terbaik Untuk Anak
04 July 2022, 13:00
Para orang tua tentu akan merasa lebih tenang jika buah hati kesayangannya telah memiliki proteksi kesehatan sejak dini.

Pendidikan
Dear Orangtua, Pendaftaran PPDB SD Kota Depok 2022 Mulai Hari Ini
04 July 2022, 10:32
Bagi Anda yang memiliki buah hati yang memasuki usia sekolah SD maka persiapkan segala dokumen yang dibutuhkan mulai hari ini untuk pendaftaran PPDB.