Pendidikan
Grab Salurkan Bantuan Kampanye BERSATU untuk Indonesia
Grab bersama Tim Penggerak PKK Sumatera Utara (Sumut) menyalurkan bantuan 143 paket sembako, 63 paket alat sekolah kepada anak dengan HIV/AIDS, dan 63 alat kesehatan ke sejumlah SMA Negeri di Sumut. Di mana, bantuan ini sebelumnya sudah diberikan secara simbolis kepada Pemerintah Provinsi Sumut.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka penyaluran donasi kampanye nasional Grab yaitu “BERSATU Untuk Indonesia”. Pemberian bantuan ini diharapkan dapat membantu pemerintah Indonesia dalam memperkuat penanganan pandemi di berbagai kota di Indonesia.
Ketua TP PKK Provinsi Sumatera Utara, Nawal Lubis mengapresiasi dukungan Grab bagi masyarakat di Provinsi Sumut.
“Kami percaya bahwa setiap anak adalah anugerah, tidak terkecuali dengan anak-anak kami para penyandang HIV/AIDS (ADHA). Senang rasanya bisa berada di tengah-tengah mereka saat ini, untuk bisa bernyanyi dan bermain bersama-sama,” jelasnya kepada wartawan di Medan (6/11/2021).

Pemberian alat kesehatan pun diharapkan dapat membantu sekolah dalam menghadapi kelas tatap muka. “Pesan saya kepada anak-anak yang saya banggakan, teruslah rajin belajar dan raihlah cita cita setinggi- tingginya. Kami berharap semoga dukungan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak di tengah pandemi,” ungkap Nawal.
Region Manager of North-South Sumatera, Grab Indonesia, Gusti Sartono menambahkan, misi GrabForGood mendorong pihaknya untuk selalu memberikan dampak positif kepada masyarakat Indonesia, termasuk dalam era pandemi ini.
“Grab sangat senang dapat turun langsung untuk menyalurkan bantuan dari kampanye “BERSATU Untuk Indonesia”. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah berpartisipasi dalam program donasi Bersatu,” sebutnya.
“Kami berharap melalui donasi yang diberikan dapat kembali meningkatkan kesehatan dan juga pemulihan ekonomi masyarakat Sumatera Utara,” pungkas Gusti.
Sebelumnya, Grab juga telah memberikan bantuan yang diterima Pemko Medan berupa 143 paket sembako dan 62 paket alat sekolah dari PT Grab Teknologi Indonesia (Grab Indonesia) yang nantinya akan didistribusikan ke masyarakat di Kota Medan yang terdampak COVID-19 guna membantu kebutuhan dan bermanfaat bagi anak mereka yang masih bersekolah.
Bantuan ini diterima Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Kadis Ketenagakerjaan, Hanna Lore Simanjuntak dari manager public Affair Sumatera Grab Teddy Firman Supardi di lobby Kantor Wali Kota Medan, (28/10/2021) lalu.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Hobi dan Hiburan
Musisi Jalan Digandeng Melalui Beranda Kreatif Medan
08 August 2022, 17:15
Tak hanya para seniman serta band konvensional atau yang sudah memiliki nama saja yang diundang Pemko Medan ke Beranda Kreatif Medan, ternyata musisi jalanan juga turut digandeng.

Hobi dan Hiburan
Sampai 28 Agustus 2022, Pameran Karya Abah Ropih Digelar di Jalan Braga
08 August 2022, 14:14
Mengenang wafatnya senimaan kenamaan di arean Jalan Braga Kota Bandung, pameran Pulau Emas digelar di Galeri Seni Ropih.

Bisnis
Produk Jakpreneur Diboyong ke Pujafest 2022 di Candi Prambanan
08 August 2022, 11:12
: Dalam upaya membantu pemasaran produk wirausaha di wilayahnya, Pemprov DKI Jakarta baru-baru ini mengikutsertakan produk Jakpreneur di event Pujafest 2022 di Candi Prambanan.

Hobi dan Hiburan
Gratis! Pameran Filateli Internasional Digelar di Jiexpo Kemayoran
05 August 2022, 17:28
Pameran sekaligus kompetisi filateli tingkat internasional saat ini tengah digelar di Jiexpo Kemayoran dan bisa Anda kunjungi tanpa biaya sepeser pun.