Imbas Covid-19, Pemkot Surakarta Data Pekerja yang Dirumahkan

Bisnis

Imbas COVID-19, Pemkot Surakarta Data Pekerja yang Dirumahkan

Pandemi COVID-19 berdampak pada lesunya sektor perindustrian. Dalam hal ini, pekerja menjadi salah satu yang terdampak. Sejumlah perusahaan diketahui memutuskan untuk “merumahkan” para karyawannya.

Adanya hal tersebut, membuat beberapa pemerintah daerah melakukan pendataan bagi pekerja yang “dirumahkan” sebagai imbas dari pandemi COVID-19. Pemerintah Kota Surakarta turut melakukan pendataan bagi para pekerja yang terdampak. Diketahui, sudah ada 507 karyawan yang dirumahkan oleh perusahaannya tempat bekerja.

"Sejauh ini sudah ada 507 karyawan yang dirumahkan yang masuk ke data kami," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerperin) Kota Surakarta Ariani Indrastuti, dilansir dari antaranews.com (9/4/2020).

Imbas Covid-19, Pemkot Surakarta Data Pekerja yang Dirumahkan

Ariani menjelaskan tujuan pendataan ini ialah untuk laksanaan Program Kartu Prakerja bagi karyawan yang dirumahkan. Data tersebut nantinya akan diserahkan ke Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Kementerian Ketenagakerjaan. "Mereka (karyawan) kami masukkan ke Program Kartu Prakerja. Selanjutnya mereka akan memperoleh pelatihan dan insentif," katanya.

[Baca Juga: Antisipasi COVID-19, Wali Kota Solo Minta Pendatang Harus Didata]

Para pekerja tersebut katanya akan mendapat pelatihan. Adapun pelatihannya tergantung dari kementerian dan komitmen dari Balai Latihan Kerja yang akan menjalankan program vokasi tersebut. Mereka juga akan mendapat bantuan dari pemerintah Rp600.000 per bulan selama tiga bulan.

"Kemungkinan mengenai kewirausahaan karena kan melibatkan BLK. Informasinya masing-masing orang akan dihubungi oleh kementerian langsung," katanya.

Sektor Perhotelan

Ariani mengatakan, sektor yang paling terdampak langsung yakni perhotelan. Hal ini karena sepinya pengunjung di masa pandemi COVID-19.

Ia pun menghimbau agar seluruh perusahaan tak mem PHK karayawannya. Pengusaha sebaiknya cukup merumahkan mereka.

"Harapannya setelah COVID-19 selesai, mereka bisa kembali bekerja seperti semula," katanya.

Untuk diketahui, sebelumnya Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Surakarta menyatakan sejumlah hotel berbintang memutuskan untuk menghentikan operasional sementara waktu. Akibatnya, sudah ada ratusan karyawan hotel yang dirumahkan.

"Hingga saat ini ada empat hotel berbintang di Kota Solo yang menutup operasional sementara hingga waktu yang belum bisa ditentukan," kata Perwakilan Humas PHRI Surakarta Sistho A Shresto.

[Baca Juga: Aplikasi Jakpro Bersih, Solusi Pelaporan Pelanggaran Perusahaan]


Read More

Artikel Lainnya

Topping Off Apartamen Antasari Place, Wujud Komitmen PDS untuk Stakeholde r.jpg

Properti dan Solusi

Topping Off Apartemen Antasari Place, Wujud Komitmen PDS untuk Stakeholder

01 June 2023, 07:13

Pengembang PT PDS baru-baru ini secara resmi memulai proyek apartemen Antasari Place di Jakarta Selatan melalui proses topping off.

Dukung Kesibukan Pekerja Hybrid, Acer Luncurkan Rangkaian Laptop Anyar.jpg

Bisnis

Dukung Kesibukan Pekerja Hybrid, Acer Luncurkan Rangkaian Laptop Anyar

29 April 2023, 12:37

Melalui rangkaian terbaru produk Travelmate, Acer menargetkan Anda yang terbiasa bekerja secara hybrid.

#LengkapiCintadanKebaikan, Kampanye Astra Life Syariah untuk Berbagi dan Proteksi Diri.jpg

Bisnis

#LengkapiCintadanKebaikan, Kampanye Astra Life Syariah untuk Berbagi dan Proteksi Diri

14 April 2023, 09:55

Dalam rangka momen Ramadan, Astra Life Syariah meluncurkan programnya yang ditujukan untuk mendorong proteksi diri bagi Muslim Tanah Air sekaligus saling berbagi.

Ada Teater Double Deck! Cinepolis Resmikan Bioskop Terbesarnya di Senayan Park.jpg

Bisnis

Ada Teater Double Deck! Cinepolis Resmikan Bioskop Terbesarnya di Senayan Park

13 April 2023, 09:40

Jaringan bioskop internasional Cinepolis pada pekan ini secara resmi meluncurkan bioskop terbesarnya di Tanah Air yang dihadirkan di mal Senayan Park.


Comments


Please Login to leave a comment.

  • Rine 3 years, 1 month lalu
    rine

    Game dengan kemenangan tiada batas, Game dengan penghasilan terbesar, Game dengan sensasi yang luar biasa, Kekayaan menanti anda..... Daftarkan diri anda dan bergabunglah, Hanya di bola165 ,org

  • Anisa 3 years, 1 month lalu
    anisa

    QQHarian Hadirkan Promo Yang lagi HOT Banget neh. Ansuransi Modal Awal 100% Full klaim gak pake RIBET serba AUTO boss Dan masih banyak Promo lain antaranya yang juga lagi HOT EXTRA BONUS 200% yang bebas lakukan penarikan kapan saja serta Bonus BISA LANGSUNG di WD lho, hanya di QQHarian,Club. Info lanjut ? langsung hubungi CS nya atau buka situs/link nya ya guys. . . .