Ini Kuliner yang Jadi Ikon Baru Kota Tangerang.jpg

Kuliner

Ini Kuliner yang Jadi Ikon Baru Kota Tangerang

Setiap kota di Tanah Air memiliki ragam kuliner yang menjadi identitas dari wilayah tersebut dan bisa dikatakan sebagai kekhasan yang mungkin saja sulit ditemukan di daerah lainnya. Bila membahas Kota Tangerang, tak sedikit yang berpikiran bahwa nasi sumsum menjadi kuliner khas kota ini, padahal disinyalir nasi sumsum merupakan kuliner asli Banten sehingga menjadi khas juga di Kota seperti Serang. Tapi kondisi ini tampaknya akan berubah, karena pada pekan ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang secara resmi memperkenalkan kuliner yang siap benar-benar menjadi khas kota ini bahkan sebagai ikon terbaru. Kuliner yang jadi ikon Kota Tangerang itu bernama Nasi Segambreng.

Mungkin bila didengar sekilas, nama kuliner ini terbilang unik dan ternyata terdapat makna khusus di balik penamaan tersebut. Di mana sesuai namanya, pada dasarnya lauk-pauk yang ada di Nasi Segambreng ada banyak dan berbeda dengan sajian nasi lainnya, setiap elemen dari kuliner ini menjadi representasi dari belasan kecamatan di Kota Tangerang.

Ini Kuliner yang Jadi Ikon Baru Kota Tangeran g.jpg

Berdasarkan penjelasan Ketua TP PKK Kota Tangerang Aini Suci Wismansyah di momen Hari Kesatuan Gerak PKK ke-50, elemen representasi ini bisa dilihat dari nasi telang yang digunakan itu berasal dari Kecamatan Karawaci, lalu sayu jantung pisangnya dari Kecamatan Cipondoh, olahan ikan mujair dari Cibodas, telur semur dari Kecamatan Ciledug, dan lainnya. “Ini menjadi gambaran keanekaragaman dalam kebersamaan Kota Tangerang. Seperti halnya, masyarakat Kota Tangerang yang heterogen namun hidup rukun dan tenteram,” ujarnya sebagaimana dikutip dari Tangerangkota.go.id (6/6/2022).

[Baca Juga: Ini Lokasi Kulineran Baru di Kota Tangerang]

Dalam upaya mendukung agenda Pemkot Tangerang menjadikan kuliner ini sebagai ikon baru, Aini melanjutkan bahwa pihaknya akan mempromosikan besar-besaran menu ini di wilayahnya. Di mana PKK Kota Tangerang akan memberikan sosialisasi mengenai resep hingga pelatihan cara mengolahnya. Hal ini dalam rangka memastikan Nasi Segambreng dapat menjadi bagian dari acara-acara yang digelar di kota ini.

Pada kegiatan yang digelar di selasar Gedung Pemkot Tangerang itu, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah mengungkapkan, Nasi Segambreng merupakan satu dari dua hidangan kuliner khas baru di Kota Tangerang. Khusus untuk Nasi Segambreng, ia ingin agar kuliner ini bisa menjadi ikon kuliner baru untuk kota yang dipimpinnya. “Jadi Nasi Segambreng itu terdiri dari berbagai topping masakan dari berbagai makanan khas di setiap Kecamatan di Kota Tangerang, Kota Tangerang itu menjadi salah satu tujuan sebagai kota jajan,” tuturnya


Read More

Artikel Lainnya

Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad.jpg

Hobi dan Hiburan

Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad

23 March 2023, 18:17

Mengejar passion yang hadir dari hobi tampaknya menjadi gambaran yang tepat untuk sosok atlet offroad Tanah Air, Sudirman Arsyad.

Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program In i.jpg

Bisnis

Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program Ini

21 March 2023, 11:48

Melalui kampanye BerKah Ramadan, ruparupa gelar beragam promo untuk mendukung konsumennya dalam menyambut bulan suci yang sebentar lagi tiba.

Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 202 3.jpg

Hobi dan Hiburan

Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 2023

20 March 2023, 14:47

Para penggemar musik di era tahun 2000an awal berhasil diajak bernostalgia menyanyikan lagu-lagu hits dari Samsons, Yovie & Nuno, serta D’Masiv di acara JCW 2023.

Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syaria h.jpg

Bisnis

Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syariah

17 March 2023, 10:29

Dalam rangka mendukung umat Muslim milenial yang menggunakan produk sesuai syariah, Astralife menghadirkan produk Flexi Life Protection Syariah di ranah digital.


Comments


Please Login to leave a comment.