Kecantikan dan Fashion
Jadi Bahan untuk Skincare, Ini Manfaat Mengkudu untuk Kecantikan
Di penghujung tahun 2019 lalu, skincare dengan bahan nona atau di Indonesia lebih dikenal dengan nama mengkudu mulai mencuri perhatian beauty enthusiast atau para penggemar kosmetik di Indonesia. Pasalnya, produk yang terbuat dari bahan buah dengan nama ilmiah Morinda citrifolia ini menjanjikan klaim yang baik untuk kesehatan kulit.
Buah mengkudu yang juga dikenal dengan nama noni atau ungcoikan ini, merupakan buah yang sangat mudah ditemukan di Asia Tenggara dan daerah tropis. Tak heran hampir seluruh masyarakat Indonesia sudah familiar dengan buah yang satu ini, tapi belum banyak yang mengetahui manfaat untuk kecantikan. Padahal, selebriti papan atas seperti Miranda Kerr saja menjadikan buah mengkudu ke salah satu rutinitas kecantikannya.

Merangkum dari berbagai sumber (10/1/2019) inilah beberapa manfaat mengkudu untuk kecantikan yang bisa Anda nikmati juga manfaatnya.
1) Memberikan Efek Kulit Berkilau
Miranda Kerr mengaku ia rutin minum jus mengkudu sejak remaja, salah produk jus favoritnya adalah Tahitian Noni. Buah mengkudu memang mengandung antidioksidan yang tinggi serta memiliki lebih dari 170 vitamin dan mineral. Saking cintanya dengan noni atau buah mengkudu, ia menjadikan bahan tersebut ke lini kecantikan yang ia buat dan dinamakan Kora.
2) Mencegah Keriput
Karena mengkudu mengandung antioksidan yang sangat tinggi, tak heran jika buah ini mampu membantu kulit lebih sehat dan tetap kencang. Mengkudu juga mengandung zat aktif antrakuinon yang memicu pembentukan kolagen yang penting untuk menjaga elastisitas kulit. Jika Anda menemukan skincare dengan bahan dasar noni, sangat cocok digunakan untuk Anda yang memiliki masalah penuaan kulit.

3) Menyembuhkan Kulit Kemerahan atau Infeksi
Buah mengkudu memiliki efek antibakteri dan antiperadangan. Sehingga dapat membantu proses penyembuhan kulit seperti eksim, luka bakar ringan, kemerahan, maupun jamur. Namun Anda tak bisa semata-mata mengandalkan mengkudu sebagai obat penyembuh utama, karena mengkudu sifatnya hanya membantu atau menolong proses tersebut.
4) Menjaga Kesehatan Kulit
Kandungan asam lemak esensial dan zat peroxironine yang ada dalam mengkudu secara efektif mampu melindungi dinding sel kulit dan memperbaiki sel yang rusak agar kembali sehat. kandungan tersebut juga dapat membantu skin barrier Anda lebih sehat dan lembap.
Itulah beberapa manfaat mengkudu untuk kecantikan. Anda bisa mendapatkan manfaat mengkudu dari mengonsumsi langsung, diolah menjadi jus, atau dipakai sebagai skincare yang sudah melewati proses pengolahan.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Hobi dan Hiburan
Jakarta Concert Week 2023 Siap Digelar di GJAW
07 February 2023, 14:00
Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 nantinya tak hanya berisikan pameran otomotif tapi juga siap didampingi acara konser seru bertajuk Jakarta Concert Week 2023.

Pendidikan
Sukses Raih Penghargaan Acer Smart School Awards 2022, Ini 12 Pemenangnya
07 February 2023, 11:00
Melalui Acer Smart School Awards 2022, Acer beri penghargaan kepada belasan sekolah dan para guru kreatif yang dipandang mendorong transformasi pendidikan Indonesia.

Pendidikan
Ini Komunitas Unpad Peduli Anabul Penghuni Area Kampus
06 February 2023, 14:53
Bergabung dalam UnpadSF, sejumlah mahasiswa Universitas Padjadjaran mengisi sela-sela waktunya untuk membantu serta melindungi anabul yang tinggal di sekitaran kampus Unpad.

Bisnis
CFD Kota Medan Bawa Berkah Bagi Pengusaha UMKM
06 February 2023, 12:51
Selain untuk berolahraga, CFD Kota Medan juga menjadi momen berkumpul bersama keluarga serta teman dan ini menjadi berkah tersendiri bagi pelaku usaha UMKM Kota Melayu Deli.