Kesehatan
Kabupaten Bekasi Resmi Luncurkan Program GERMAS
Sekretaris Daerah Uju beserta Unsur Musyawarah Pimpinan-Daerah (Muspida) Kabupaten Bekasi meluncurkan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) di Plaza Pemda Kabupaten Bekasi, Cikarang Pusat pada 4 Oktober 2019. GERMAS diluncurkan berdasarkan Peraturan bersama Menteri Dalam Negeri dan Menteri Kesehatan Nomor 34 Tahun 2005 tentang Penyelenggaraan Kabupaten/Kota Sehat, disertai dengan Surat Keputusan Bupati Bekasi Nomor 050/Kep.203-BAPPEDA/2019 tanggal 25 Juni 2019 tentang Pembentukan Forum Masyarakat Kabupaten Bekasi Sehat.
Uju menyebutkan dalam sambutannya, GERMAS merupakan salah satu implementasi pelaksanaan Perda Kabupaten Bekasi Nomor 1 Tahun 2018 tentang Kawasan Tanpa Rokok. “Diingatkan kembali, masih banyak yang belum sadar tentang Perda ini. Saya mohon masing-masing perangkat daerah, baik pimpinan dan pegawainya, bertanggung jawab akan Perda tersebut di lingkungan kantor masing-masing,” kata Uju.
Ia melanjutkan, Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja ingin melombakan kebersihan dan kerapian lingkungan kantor agar perangkat daerah semangat menjalani gaya hidup sehat. “Lomba ini termasuk kantor kecamatan, kantor desa, dan kantor di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bekasi di sini,” kata Uju.
Melansir dari humas di bekasikab.go.id (7/10/2019), Uju juga mengimbau para Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Bekasi agar dapat menerapkan hidup sehat. “Mohon untuk menjadi perhatian kita semua agar kita dapat melaksanakan dan menerapkan masyarakat hidup sehat,” Uju menjelaskan.
Acara peluncuran GERMAS tersebut diakhiri dengan senam peregangan yang dilakukan oleh peserta yang hadir. Berdasarkan Surat Edaran Nomor 440/SE-49/Bappeda tentang Gerakan Kabupaten Bekasi Sehat di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bekasi, terdapat beberapa hal yang perlu dilaksanakan di lingkungan kerja, yakni:
- Implementasikan pelaksanaan Perda Kabupaten Bekasi Nomor 1 Tahun 2018 tentang Kawasan Tanpa Rokok;
- Sediakan ruangan laktasi;
- Lakukan peregangan setiap pukul 10.00 dan pukul 14.00 di ruangan masing-masing/bersama-sama;
- Tegakkan aturan tidak membuang sampah sembarangan;
- Lakukan screening kesehatan bagi pegawai di lingkungan kerjanya;
- Gunakan bahan bakar minyak (BBM) rendah sulfur dan efisiensi energi;
- Bawa bekal makanan ke kantor dan memperbanyak minum air putih;
- Sediakan akses bagi penyandang disabilitas;
- Sediakan menu makan dan snack rapat sesuai dengan menu pangan beragam, bergizi, seimbang, dan aman (B2SA) berbasis pangan lokal;
- Ciptakan kondisi lingkungan kantor yang bersih, rapi, dan hijau.
Uju juga menyebutkan mengenai ketersediaan ruang laktasi di setiap bangunan yang digunakan perangkat daerah. Bukan hanya itu, Uju juga mengimbau para perangkat daerah untuk membawa bekal makanan ke kantor, memperbanyak minum air putih, dan menciptakan kondisi lingkungan kantor yang bersih, rapi dan hijau untuk mencontohkan program hidup sehat ke masyarakat.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Berita Kawasan
Terus Dorong Geliat Pariwisata Ibu Kota, Jakarnaval Digelar di Sirkuit E-Prix Jakarta
12 August 2022, 16:43
Pada 14 Agustus 2022, Sirkuit Internasional E-Prix Jakarta akan menjadi lokasi acara puncak karnaval bernama Jakarnaval yang digelar untuk geliatkan wisata di Ibu Kota.

Kesehatan
Dinkes Kota Tangerang Edukasi Warganya Terkait Obat Kadaluarsa
12 August 2022, 14:41
Setelah ramainya kabar mengenai balita di wilayahnya yang diberikan obat kadaluarsa, Dinkes Kota Tangerang berikan edukasi publik

Bisnis
KFC Hadirkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum di Gerai Jakarta Barat Ini
12 August 2022, 10:30
Pada pekan ini, berkat kolaborasi PT Fast Food Indonesia dan PT Agra Surya Energi, KFC Indonesia meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum di salah satu gerainya.

Properti dan Solusi
Jelang HUT RI ke-77, Ini Gedung Saksi Sejarah Perobekan Bendera Belanda di Bandung
11 August 2022, 17:17
Jika Anda berencana wisata sejarah di Kota Bandung jelang HUT RI ke-77 maka gedung yang berada di area Jalan Braga ini menjadi salah satu objek yang bisa Anda kunjungi.