Berita Kawasan
Ketiga Kalinya, Warga Cilandak Panen Sayuran Organik
Keberadaan urban farming di beberapa gang Jakarta dipakai untuk ditanami berbagai sayuran dan buah-buahan yang dimanfaatkan sebagai lahan terbuka hijau. Kegiatan ini sudah berjalan dari tahun 2016 yang bertujuan untuk menciptakan penghijauan lingkungan. Hal ini tentunya juga membawa keuntungan bagi warga yang melakukan praktik urban farming di wilayahnya. Hasilnya untuk menambah penghasilan atau pendapatan warga. Selain itu, panen yang dihasilkannya dapat mewujudkan bertambahnya gizi keluarga.
Penanaman sayuran atau buah-buahan yang ditanami di gang-gang Jakarta yang sempit jadi solusi konkret bagi warga untuk mendapatkan gaya hidup yang sehat. Pentingnya mendapatkan lingkungan yang sehat membuat warga khususnya RT 02/RW 11 Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Kota Administrasi Jakarta Selatan melakukan panen sayuran organik yang berada di Gang Hijau RT 02/ RW 11. Dari praktik urban farming tersebut, warga memetik hasilnya berupa 10 kilogram sayuran.
Camat Cilandak Sjamsul Idris mengatakan, dirinya memberikan apresiasi terhadap inisiatif warga yang memanfaatkan gang hijau untuk praktik pertanian perkotaan. "Ini merupakan inisiatif warga, dalam rangka memanfaatkan gang yang ada di wilayah kecamatan untuk urban farming tanaman hijau," ujarnya seperti dilansir dari laman selatan.jakarta.go.id (09/07/2019).
Sementara itu, Koordinator Urban Farming RT 02 Arpan Dadi mengatakan, 10 kilogram sayuran organik telah berhasil dipanen warga yang terdiri dari pakcoy, selada merah, kangkung dan samyong dengan menerapkan sistem vertiminaponik. "Ini panen yang ketiga kalinya. Praktik urban farming di wilayah ini merupakan efek dari pembuatan gang hijau RW 2 pada awal 2018 lalu," katanya.
Arpan menjelaskan, berangkat dari gang hijau, pihaknya mulai menerapkan praktik urban farming dari hasil swadaya bersama warga setempat. "Mulai dari media tanam, bibit, dan pemupukan kami lakukan dengan swadaya. Hasil panennya pun untuk dimanfaatkan bersama," tandasnya.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Berita Kawasan
8 Camat Jakarta Barat Ikut Pamong Innovation Award Tahun 2019
11 December 2019, 15:00
Pamong Innovation Award Tahun 2019 pada 9 Desember 2019 digelar dalam rangka peningkatan kinerja para camat menyelesaikan permasalahan di wilayah masing-masing.

Bisnis
Suzuki Gelar Servis Gratis untuk Angkot di Jakarta
11 December 2019, 14:00
Berbeda dari tahun sebelumnya yang hanya memfasilitasi 500 angkot, tahun ini ada sebanyak 700 angkot yang akan mendapatkan servis gratis

Pendidikan
Anggaran Pembangunan Boarding School SMKN 74 Dikaji Kembali
11 December 2019, 13:00
Pengajuan anggaran pembangunan Boarding School SMKN 74, Jakarta Utara perlu dikaji kembali. DPRD meminta Disdik menundanya.

Berita Kawasan
Hj. Delima Tatung Rayakan Ulang Tahun ke-90 dengan Suka Cita
11 December 2019, 12:00
Usia 90 tahun dan masih menjalani hidup dengan gembira, tentu menjadi anugerah yang patut disyukuri. Itulah yang dialami Hj. Delima Tatung dalam perayaan ulang tahunnya di Jakarta.