Berita Kawasan
Kiat-kiat dan Tips Agar Aman Bersepeda Bagi Perempuan
Sepeda merupakan alat transportasi bebas polusi yang dapat menyehatkan dan mengurangi penyakit di dalam tubuh. Selain banyak manfaatnya, kini tren bersepeda semakin meningkat. Beberapa penggowes sering terlihat mengisi ruang di jalanan protokol. Namun, keamanan seseorang saat bersepeda di jalanan, khususnya bagi perempuan masih sangat minim.
Hal ini disoroti penuh oleh Ketua komunitas Women’s Cycling Community Nusantara Tabitha Sumendap. Ia menganggap lalu lintas di Indonesia sendiri, khususnya di berbagai jalanan protokol Jakarta masih belum aman untuk dilewati perempuan yang ingin bersepeda secara mandiri.
Agar bisa meminimalisir keresahan tersebut, Tabby, sapaan akrabnya, memberikan empat kiat-kiat dan tips aman bersepeda untuk perempuan.
Harus Mengenal Rute Bersepeda
Ketika Anda bersepeda, sebaiknya Anda sudah mengetahui area jalan yang akan dilewati. Selain bisa meminimalisir kejahatan di jalan, Anda juga perlu menyesuaikan jenis sepeda dengan medan di lapangan. “Anda harus tahu mau sesepedahan di mana. Karena ada berbagai jenis sepeda kayak road bike, mountain bike, hard trail yang akan menyesuaikan dengan rute,” ujar Tabby.
Menyiapkan Waktu yang Pas untuk Bersepeda
Memang, bersepeda itu baik dan menyehatkan untuk tubuh. Namun, Anda juga perlu tahu waktu yang tepat untuk bersepeda di jalanan kota. Menurut Tabby, alangkah lebih baik jika Anda menggowes sepeda tak lebih dari pukul enam malam. Selain buruk untuk kesehatan, bersepeda malam hari lebih berbahaya untuk wanita karena rawan mendapatkan tindakan jahat.
Harus Pintar Mengambil Jarak
Jika Anda ingin berkeliling kota dengan bersepeda, sebaiknya mulai dibiasakan untuk pintar mengambil jarak. Hal ini perlu dilakukan agar pesepeda tak terserempet mobil dan motor yang lebih dominan di jalanan. “Maka dari itu, kami sarankan agar pesepeda wanita maupun pria untuk menggunakan warna baju yang mencolok,” tutur Tabby.
Harus Berkelompok
Anda disarankan untuk tidak bersepeda secara mandiri. Lebih baik jika Anda mengayuh sepeda secara kolektif dan tentu dikawal oleh pria supaya lebih aman di jalanan. “Rasa nyaman dan aman saat bersepeda ini sangat penting agar perempuan tidak kapok untuk bersepeda di jalanan protokol,” ucapnya.
Tabby menambahkan, pesepeda, khususnya perempuan, harus menyiapkan terlebih dahulu jalur yang melewati beberapa kawasan-kawasan yang dinilai bersahabat untuk sepeda. Supaya pesepeda nantinya tinggal tancap gas tanpa memikirkan rasa takut saat menggowes di jalanan.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Bisnis
Dorong Digitalisasi Daerah, Amartha Hadirkan Desa Digital di Sulawesi Tengah
03 February 2023, 16:35
Demi memastikan tidak adanya ketimpangan digital di daerah pedesaan luar Jawa, Amartha Foundation baru-baru ini meresmikan desa digital di wilayah Sulawesi Tengah.

Bisnis
tiket.com Hadirkan Layanan Pemesanan Kereta Cepat Jakarta-Bandung
03 February 2023, 14:20
Melalui kemitraan dengan PT KCIC, pengguna tiket.com ke depannya bisa memesan tiket untuk layanan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

Berita Kawasan
Kolaborasi Pertamina NRE - Bike to Work Kampanyekan Green Mobility
02 February 2023, 17:41
Peresmian unit tempat parkir sepeda dilakukan oleh Corporate Secretary Pertamina NRE Dicky Septriadi, Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Chaidir, dan Ketua Umum B2W Fahmi Saimima.

Hobi dan Hiburan
Siap Digelar 25 Februari 2023, Ini Semua Line-ups Woke Up Fest 2023
02 February 2023, 15:41
Setelah memberikan teaser siapa saja yang akan tampil, akhirnya pihak penyelenggara mengumumkan siapa saja yang nanti siap menghibur Anda di Woke Up Fest 2023.