Kesehatan
Komunitas Taufan, Penggerak Relawan untuk Anak Penderita Kanker
Dukungan moral merupakan salah satu dorongan yang kerap dibutuhkan oleh para penderita kanker beserta keluarganya. Karena dengan dukungan tersebut, mereka dapat merasa bahwasanya mereka tidak sendiri dalam perjuangan demi kesehatan anggota keluarganya. Itulah salah satu tujuan utama berdirinya Komunitas Taufan yang memiliki sekretariat di Kramat Jati Jakarta.
Bagi Anda yang asing dengan kelompok ini, Komunitas Taufan merupakan komunitas yang bergerak untuk membantu para keluarga yang anaknya menderita kanker serta penyakit berisiko tinggi lainnya. Adapun bantuan yang diberikan bisa dalam bentuk moril, material sampai finansial. Komunitas ini juga berperan sebagai jembatan antara relawan serta donatur terhadap para keluarga yang anaknya menderita kanker.
Berdirinya komunitas yang memiliki sekretariat di Jalan Kayu Manis No.4, Kramat Jati Jakarta Timur ini tidak bisa terlepas dari peran Yeni Dewi Mulyaningsih atau yang dikenal dengan panggilan “Mama Taufan”. Ia bersama rekan-rekan relawan lainnya memutuskan untuk mendirikan Komunitas Taufan pada 16 Desember 2013 dan ini berkaitan dengan pengalaman pedih Yeni yang kehilangan putranya bernama Taufan akibat kanker darah Leukemia tipe AML (Acute Myloid Leukemia) atau leukemia mieloid akut.
Namun pasca-kejadian tersebut, Yeni tidak terpuruk dalam kesedihan malah ia cenderung bangkit dengan jiwa sosial untuk membantu para keluarga lainnya yang memiliki anak penderita kanker. “Satu minggu tiga kali saya datang ke rumah sakit. Sendiri, saat itu saya ketemu siapapun saya ngobrol. Saya bermain dengan anak-anak (pasien di RSCM-red) yang saya temuin,” ucap Yeni di acara Kick Andy, sebagaimana dilansir dari video.medcom.id.

Program-program yang dilakukan oleh komunitas ini pun beragam mengingat ini berdasarkan dari pengalaman pribadi Yeni. Ada Support Visit yang di mana dua kali seminggu para relawan dari Komunitas Taufan mengunjungi para pasien anak penderita kanker di rumah sakit. Di sini mereka bisa memberikan dukungan moral serta menyalurkan bantuan yang berasal dari donatur.
Home Visit juga memiliki metode yang serupa namun dilakukan dengan cara para relawan mengunjungi rumah keluarga yang anaknya menderita kanker atau penyakit berisiko tinggi lainnya. Selain itu juga Fun Trip yang di mana Komunitas Taufan menjembatani para donatur yang ingin membantu anak penderita kanker melalui acara jalan-jalan.
Bagi Anda yang merasa terpanggil untuk menjadi relawan atau ingin mengetahui program Komunitas Taufan lainnya, Anda langsung bisa datang ke sekretariat komunitas ini di Kramat Jati Jakarta. Anda juga langsung bisa menghubungi Yani selaku pendiri komunitas tersebut di nomor: 0812-8273-4932.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Properti dan Solusi
Topping Off Apartemen Antasari Place, Wujud Komitmen PDS untuk Stakeholder
01 June 2023, 07:13
Pengembang PT PDS baru-baru ini secara resmi memulai proyek apartemen Antasari Place di Jakarta Selatan melalui proses topping off.

Bisnis
Dukung Kesibukan Pekerja Hybrid, Acer Luncurkan Rangkaian Laptop Anyar
29 April 2023, 12:37
Melalui rangkaian terbaru produk Travelmate, Acer menargetkan Anda yang terbiasa bekerja secara hybrid.

Bisnis
#LengkapiCintadanKebaikan, Kampanye Astra Life Syariah untuk Berbagi dan Proteksi Diri
14 April 2023, 09:55
Dalam rangka momen Ramadan, Astra Life Syariah meluncurkan programnya yang ditujukan untuk mendorong proteksi diri bagi Muslim Tanah Air sekaligus saling berbagi.

Bisnis
Ada Teater Double Deck! Cinepolis Resmikan Bioskop Terbesarnya di Senayan Park
13 April 2023, 09:40
Jaringan bioskop internasional Cinepolis pada pekan ini secara resmi meluncurkan bioskop terbesarnya di Tanah Air yang dihadirkan di mal Senayan Park.