Kesehatan
Makanan Top 5 Penyubur Kandungan
Keinginan untuk bisa hamil dan ingin memiliki momongan cepat adalah hal wajar yang dialami pasangan baru menikah. Untuk itu, berbagai cara pun dilakukan mereka agar dapat cepat hamil. Menyantap makanan sehat salah satu cara terbaik untuk membantu Anda cepat hamil. Dirangkum dari beberapa sumber, berikut deretan top 5 makanan sehat agar cepat hamil.

1) Berri
Blueberry dan raspberry sarat dengan antioksidan alami dan fitonutrien anti-inflamasi, yang membantu meningkatkan kesuburan wanita dan pria. Seperti jeruk, mereka kaya akan folat dan vitamin C, yang dapat membantu perkembangan janin.

2) Avokad
Cara hebat lainnya untuk mendapatkan dosis folat harian Anda dengan mengonsumsi alpukat. Buah ini mengandung vitamin K yang membantu tubuh Anda menyerap nutrisi dengan efektif sambil menjaga keseimbangan hormon. Alpukat juga tinggi kalium yang berfungsi mengatur tekanan darah. Cara yang bagus untuk memakannya: Oleskan alpukat pada roti bakar multigrain dengan minyak zaitun. Memakannya dengan cara seperti itu, Anda akan mendapatkan kandungan konsentrasi tinggi vitamin E yang dikenal untuk menstabilkan dan melindungi sel dari kerusakan oksidatif, nilai tambah bagi wanita dengan PCOS atau diabetes.

3) Salmon
Salmon merupakan salah satu sumber terbaik yang mengandung omega-3 dan DHA (asam Docosahexaenoic), yang sangat penting untuk perkembangan otak dan mata janin. Wanita yang kelebihan berat badan dan obesitas sangat kekurangan DHA, jadi omega-3 adalah nutrisi yang baik untuk diisi sebelum hamil.

4) Telur
Telur memiliki vitamin dan mineral yang tinggi serta asam amino seperti kolin, yang dapat meningkatkan kualitas folikel. Seperti folat, kandungan ini dapat mencegah bayi Anda terlahir cacat dan membantu perkembangan otaknya.

5) Wallnut
Walnut atau bisa disebut kacang kenari ini memiliki keistimewaan di antara jenis kacang lainnya. Walnut kaya akan serat dan satu-satunya makanan vegetarian yang mengandung omega-3. Selain itu terdapat magnesium yang dapat menghasilkan progesteron dan meningkatkan suplai darah ke rahim serta membantu kesuburan. Kandungan magnesium juga dapat meredakan gejala mual di pagi hari yang biasanya dihadapi wanita pada trimester pertama. Sebaiknya, batasi mengonsumsi walnut hingga dua sendok makan.
Yang bisa Anda lakukan tentu saja berusaha semaksimal mungkin agar cepat memiliki momongan, kelima makanan sehat di atas semoga bisa membantu Anda!
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Kesehatan
Pastikan Anak Terlindung dari Campak via Imunisasi, Pemkot Surabaya Siap Sweeping
27 January 2023, 13:57
Banyaknya kasus campak di wilayah perbatasan Surabaya-Madura, mendorong Pemkot Surabaya untuk bergerak secara agresif demi memastikan anak-anak Kota Pahlawan sudah mendapatkan imunisasi campak.

Kesehatan
Selama 2022 Ada Puluhan Suspek Campak, Dinkes Kota Yogyakarta Dorong Imunisasi Anak
27 January 2023, 10:55
Dinkes Kota Yogyakarta meminta agar orangtua melindungi buah hatinya dari ancaman penyakit campak dengan segera datang ke puskesmas untuk mendapatkan imunisasi.

Bisnis
East Ventures Pimpin Pendanaan Awal untuk Startup Manufaktur Ini
26 January 2023, 15:30
Baru-baru ini perusahaan startup manufaktur Imajin disebut berhasil meraih suntikan pendanaan awal yang dipimpin East Ventures.

Pendidikan
Ukur Kemampuan Bahasa Indonesia Mahasiswa, Dosen Unpad Hadirkan Tes Khusus
26 January 2023, 13:28
Tim dosen Unpad berhasil membuat inovasi tes khusus yang dapat menunjukan bagaimana kompetensi mahasiswa dalam berbahasa Indonesia.