PONDOK INDAH_KAWASAN_MENIKMATI SUASANA JEPANG DI LITTLE TOKYO BLOK M_EMIL-01.jpg

Berita Kawasan

Menikmati Suasana Jepang di Little Tokyo Blok M

Kota Tokyo di Jepang memiliki daya tarik sendiri yang memicu banyak orang untuk merogoh koceknya demi mengunjunginya. Namun bagaimana caranya jika ingin menikmati suasana layaknya di Jepang tapi tanpa perlu mengeluarkan budget besar? Tentu saja jawabannya adalah datang saja ke Little Tokyo yang berlokasi di Blok M Jakarta.

Blok M merupakan pusat bisnis yang berlokasi di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Hingga kini, area Blok M terkenal sebagai lokasi yang kerap dipenuhi aktivitas berbelanja orang-orang dari pagi hingga sore. Saat malam tiba, area ini berubah menjadi tempat pilihan untuk hangout bagi sejumlah masyarakat Ibu Kota yang ingin melepas lelah usai bekerja dan salah satu lokasi pilihan di sini adalah Little Tokyo.

Bagi Anda yang masih asing, sebagaimana dilansir dari Happifyourworld.com, Little Tokyo sebenarnya merupakan sebutan untuk daerah di luar Jepang dengan mayoritas masyarakat keturunan Negeri Sakura yang berdomisili dan melakukan kegiatannya di sini. Di mana salah satunya berada di kawasan Blok M Jakarta yang sudah berkembang semenjak tahun 1990-an.

Kawasan Little Tokyo sebenarnya paling baik dikunjungi saat kondisi hari sudah malam. Karena dengan suasana lampu yang diperlihatkan oleh berbagai toko di sini bisa membuat Anda merasa berjalan di area seperti Shibuya, Tokyo. Tidak heran bila kawasan Little Tokyo di Blok M menjadi pilihan anak-anak muda di Kota Jakarta untuk menghabiskan malam minggunya.

Saat berjalan di malam hari, maka Anda dapat melihat berbagai tempat hiburan yang ramai dikunjungi oleh para ekspatriat asal Jepang di Little Tokyo Blok M. Mulai dari kafe, restoran sampai bar untuk karaoke khas Negeri Sakura ada di sini.

Salah satu yang paling ramai dikunjungi adalah tempat karaokenya dan hal ini tidak bisa terlepas dari salah satu budaya para pekerja kantoran di Jepang. Pasalnya, sebagaimana dilansir dari event-in-music.com, mesin karaoke pertama kali dikembangkan di Jepang oleh Daisuke Inoue dan banyak warga Negeri Sakura yang memanfaatkan hiburan ini untuk melepaskan stres dari kantor dengan cara menyanyi, termasuk bagi mereka yang berstatus sebagai ekspatriat di Indonesia.

Selain itu, di area Little Tokyo Blok M juga terdapat supermarket ikonik yang menjual berbagai barang asal Jepang. Supermarket itu bernama Papaya Fresh Gallery dan tempat ini sangat cocok bila Anda ingin merasakan kudapan sampai es krim khas Jepang.

Supermarket Papaya Fresh Gallery juga menjual makanan siap saji seperti tempura yang bisa Anda beli dan langsung nikmat. Usut punya usut, keluarga ekspatriat asal Negeri Sakura juga kerap memilih supermarket ini untuk berbelanja berbagai kebutuhan rumah tangga mereka.

Ingin menikmati makanan manis di Little Tokyo Blok M? Kunjungi La Mouette yang menawarkan berbagai kue dan roti khas Jepang. Toko yang memiliki nama dalam bahasa Prancis ini memiliki slogan Natural Japanese Bakery & Cake, karena itu Anda tidak perlu meragukan kesegaran roti yang dijual di sini. Berdasarkan laman lamouette.daiseiretailindonesia.co.id, roti dan kue khas Jepang yang dijual di sini juga diklaim dibuat tanpa tambahan bahan pengawet.

Selain ketika malam datang, suasana Little Tokyo sebenarnya paling ramai dan meriah ketika diadakan event Ennichisai. Festival seni dan kuliner Jepang ini diadakan setiap tahunnya di Blok M semenjak 2010. Festival yang didukung oleh komunitas orang Jepang di Indonesia dan Kedutaan Besar Jepang biasanya berjalan selama dua hari.

Festival di tahun ini diadakan pada 30 Juni sampai 1 Juli 2018. Sebagaimana dikutip dari ennichisaiblokm.com, acara yang bernama lengkap Little Tokyo Ennichisai Blok M pada tahun ini menghadirkan ratusan stand makanan, minuman dan pernak-pernik asal Jepang. Berbagai pertunjukan tradisional dan modern khas Negeri Sakura juga ada di sini untuk menghibur para pengunjung di mana salah satunya adalah Mikoshi (tandu yang dihias mewah dan diusung ramai-ramai di pundak panitia).


Read More

Artikel Lainnya

Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad.jpg

Hobi dan Hiburan

Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad

23 March 2023, 18:17

Mengejar passion yang hadir dari hobi tampaknya menjadi gambaran yang tepat untuk sosok atlet offroad Tanah Air, Sudirman Arsyad.

Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program In i.jpg

Bisnis

Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program Ini

21 March 2023, 11:48

Melalui kampanye BerKah Ramadan, ruparupa gelar beragam promo untuk mendukung konsumennya dalam menyambut bulan suci yang sebentar lagi tiba.

Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 202 3.jpg

Hobi dan Hiburan

Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 2023

20 March 2023, 14:47

Para penggemar musik di era tahun 2000an awal berhasil diajak bernostalgia menyanyikan lagu-lagu hits dari Samsons, Yovie & Nuno, serta D’Masiv di acara JCW 2023.

Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syaria h.jpg

Bisnis

Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syariah

17 March 2023, 10:29

Dalam rangka mendukung umat Muslim milenial yang menggunakan produk sesuai syariah, Astralife menghadirkan produk Flexi Life Protection Syariah di ranah digital.


Comments


Please Login to leave a comment.