Bisnis
Mini dan Manis, Martabak Cimplung Jadi Usaha Unggulan
Martabak manis salah satu panganan atau camilan yang disukai hampir semua orang. Makanan ini dengan mudahnya bisa Anda temukan di pinggiran jalan. Berbagai macam ukuran pun dijual, dari yang besar hingga mini. Peluang usaha martabak mini ini pun mampu membius pencinta martabak manis untuk tetap setia membelinya.
Salah seorang pelaku usaha binaan Sudin KUKMP Jakarta Barat bernama Puradi yang akrab disapa Adi ini mengembangkan usaha martabak mini bernama Cimplung yang telah dirintisnya sejak 2017 lalu di Lokasi Sementara (Loksem) Pasar Grogol, Jakarta Barat. Kata Cimplung berupa nama singkatan yang diambil dari nama asal kelahiran Adi dan istri, yakni Lampung dan Cilongok, Purwokerto.
Awalnya, dirinya bekerja sebagai perajin di salah satu toko perhiasan di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat. Niat untuk jadi wirausahawan dalam dirinya semakin kuat saat ikut program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) yang digagas Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Didukung sang istri, ayah dua anak ini pun memilih keluar dari pekerjaannya dan serius menekuni pelatihan wirausaha produk makanan di bawah binaan Sudin KUKMP Jakarta Barat.
Melansir laman beritajakarta.id (01/10/2019), Adi yang tengah mengikuti pelatihan wirausaha ini juga mendapatkan kesempatan untuk mempromosikan produknya melalui bazar dan penjualan secara online serta pembuatan kemasan untuk menarik minat konsumen.
Agar martabak Cimplung miliknya disukai banyak konsumen, Adi mengolah martabaknya dengan citra rasa hotel, tapi harga terjangkau. "Ukuran mini disesuaikan kebutuhan konsumen. Martabak yang selama ini diperjualbelikan di pasaran memiliki ukuran besar, sehingga saya memiliki ide membuat lebih kecil dengan beraneka jenis rasa dengan harga berkisar Rp 10 ribu hingga Rp 18 ribu," ungkapnya.
Bahan baku martabak yang akan dijual dibuatnya sendiri agar citra rasa tetap terjaga sehingga konsumen tidak kecewa dengan rasa martabak Cimplung. "Saya bersyukur mendapat kesempatan promosi produk kuliner ini hingga ke event Asian Games 2018 berkat keikutsertaan dalam progam PKT," katanya.
Sementara Kepala Sudin KUKMP Jakarta Barat Nuraini Silviana menjelaskan, martabak Cimplung olahan Puradi ini menjadi salah satu produk kuliner unggulan di Jakbar. "Martabak Cimplung dari kemasan hingga citra rasa mumpuni sehingga mampu bersaing dengan produk serupa yang telah lebih dahulu terkenal di pasaran," tandasnya.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Hobi dan Hiburan
Jakarta Concert Week 2023 Siap Digelar di GJAW
07 February 2023, 14:00
Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 nantinya tak hanya berisikan pameran otomotif tapi juga siap didampingi acara konser seru bertajuk Jakarta Concert Week 2023.

Pendidikan
Sukses Raih Penghargaan Acer Smart School Awards 2022, Ini 12 Pemenangnya
07 February 2023, 11:00
Melalui Acer Smart School Awards 2022, Acer beri penghargaan kepada belasan sekolah dan para guru kreatif yang dipandang mendorong transformasi pendidikan Indonesia.

Pendidikan
Ini Komunitas Unpad Peduli Anabul Penghuni Area Kampus
06 February 2023, 14:53
Bergabung dalam UnpadSF, sejumlah mahasiswa Universitas Padjadjaran mengisi sela-sela waktunya untuk membantu serta melindungi anabul yang tinggal di sekitaran kampus Unpad.

Bisnis
CFD Kota Medan Bawa Berkah Bagi Pengusaha UMKM
06 February 2023, 12:51
Selain untuk berolahraga, CFD Kota Medan juga menjadi momen berkumpul bersama keluarga serta teman dan ini menjadi berkah tersendiri bagi pelaku usaha UMKM Kota Melayu Deli.