Berita Kawasan
Pemprov DKI Akan Lakukan Pemeriksaan Suhu di CFD
Ditengah merebaknya Virus Corona yang menimpa ibu kota, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tetap akan menggelar Car Free Day (CFD) pada Minggu, 8 Maret 2020 di ruas Jalan Sudirman-Thamrin. Meski begitu, ada beberapa penyesuaian yang akan dilakukan Pemprov DKI pada penyelenggaraan CFD Minggu ini.
Salah satunya dengan menurunkan sejumlah petugas untuk mengecek suhu tubuh masyarakat yang mengikuti CFD. Nantinya, Pemerintah Provinsi DKI akan menugaskan para petugas di enam titik pemeriksaan suhu tubuh di areal tersebut. Keenam titik tersebut yaitu:
- Bundaran Air Mancur (Patung Arjuna Wiwaha)
- Sarinah
- Bundaran Hotel Indonesia (HI)
- Taman Dukuh Atas
- Taman Budaya
- Ratu Plaza.
"Car Free Day itu kebijakan Pemprov DKI untuk memperbaiki kualitas udara dan kemudian ada ruang publik di sana yang bisa dimanfaatkan untuk olahraga," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo di Balairung Balai Kota Jl. Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat (6/3/2020).
Selain memeriksa suhu tubuh, para petugas yang terdiri dari anggota Dinas Kesehatan DKI Jakarta juga akan melakukan sosialisasi tentang Virus Corona pada pengunjung CFD. Bila ternyata diketahui adanya warga yang terindikasi menderita gejala seperti batuk, pilek dan suhu tubuh di atas 38 derajat, maka yang bersangkutan akan dibawa ke fasilitas kesehatan untuk diperiksa lebih lanjut.

“Tidak hanya pengecekan suhu tubuh, tapi petugas kesehatan juga turut memberikan sosialisasi tentang Virus Corona. Harapannya mereka dapat berhati-hati terhadap virus ini,” ujarnya
Selain adanya pengecekan suhu tubuh, pada CFD kali ini Pemprov juga melarang adanya kegiatan pengumpulan massa. Selain untuk meminimalisir penyebaran Virus Corona, pelarangan tersebut juga untuk mengembalikan CFD ke fungsinya sebagai ruang bebas kendaraan bermotor untuk olahraga.
"Terkait perizinan mengumpulkan massa tentu kami patuhi yang mana saat CFD tidak boleh ada kegiatan yang mengumpulkan massa. Kalau ada yang olahraga, lari, jalan memanfaatkan Sudirman-Thamrin, dipersilahkan karena jam 06.00 - 11.00 WIB di sana bebas dari kendaraan bermotor," tambah Syafrin.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Kesehatan
COVID-19 Omicron Sub-varian Baru Sentuh Ratusan Kasus, Ini Pandangan Epidemiolog Unair
27 June 2022, 16:46
Saat ini pemerintah mengungkapkan bahwa kasus COVID-19 jenis Omicron varian BA.4 dan BA.5 telah menginfeksi ratusan orang di Tanah Air dan situasi ini mendorong epidemiolog dari Unair angkat suara.

Berita Kawasan
Yogyakarta Terapkan Aturan Jam Malam Demi Lindungi Generasi Muda
27 June 2022, 14:43
Demi terhindar dari potensi terjadinya kejahatan klitih, Yogyakarta secara resmi memberlakukan kebijakan aturan jam malam.

Berita Kawasan
Komunitas Banksasuci Lakukan Aksi Bersih-Bersih di Alun-Alun Tangerang
27 June 2022, 10:44
Pada akhir pekan lalu, para anggota Banksasuci Foundation memutuskan turun ke lapangan demi mendorong kesadaran masyarakat dalam menjaga Alun-Alun Tangerang dari sampah.

Kecantikan dan Fashion
Rangkaian Radiance Up! dari Y.O.U Beauty Atasi Wajah Kusam Akibat Polusi Udara
25 June 2022, 13:03
SymWhite 377, Vitamin C, dan Ekstrak Licorice membantu menghambat produksi melanin, sedangkan Niacinamide (B3) membantu menghambat transfer melanin di kulit.