Bisnis
Pengusaha Asal Kelapa Gading Ini Berhasil Catat Dua Rekor MURI
Sagu merupakan salah satu sumber karbohidrat yang disinyalir paling mudah dicerna tubuh dengan kandungan kabronya yang lebih tinggi dibandingkan nasi. Bahan pangan yang dibuat dari tanaman sagu ini bisa dikatakan kurang populer di wilayah Indonesia selain Papua dan hal inilah yang ingin diubah oleh seorang pengusaha asal Kelapa Gading Jakarta Utara Jenny Widjaja melalui bisnisnya Sagolicious. Menariknya berkat kegigihan serta kreativitas Jenny, Sagolicious baru-baru ini berhasil mencetak dua rekor di MURI.
Rekor MURI yang berhasil dicetak Sagolicious adalah pelopor pasta, mie, dan keripik dari bahan baku serta dengan varian terbanyak. Keberhasilan bisnis yang dibangun Jenny yang juga mengemban gelar sebagai Duta Sagu Indonesia ini mendapatkan apresiasi dari Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim yang bangga dengan salah satu warganya yang mampu berinovasi dalam menghadirkan kuliner yang sehat dengan rasa nikmat dan mampu masuk ke rekor MURI.

“Saya ucapkan selamat atas rekor MURI yang diraih Sagolicious. Dengan kreativitas dan inovasi yang terus dikembangkan, Sagolicious berhasil membuktikan bahwa sagu bisa diolah menjadi beragam sajian kuliner yang enak dan menyehatkan,” ungkap orang nomor satu di Jakarta Utara itu, sebagaimana dikutip dari utara.jakarta.go.id (24/11/2021).
Upaya menghadirkan produk olahan sagu yang kekinian memang menjadi tujuan Jenny demi menargetkan generasi muda, khususnya dari kelompok milenial untuk mencicipi olahan dari bahan pangan asal Papua ini. Bahkan demi memastikan produknya memang sehat, Duta Sagu Indonesia itu mengklaim menggunakan pewarna alami untuk membuat produknya semakin menarik tapi tetap menyehatkan ketika dikonsumsi.
“Sekarang ini sudah ada 40 varian dan terus berjalan menuju 50. Warna yang ada di olahan sagu ini alami berasal dari buah naga, kunyit, daun kelor, dan lainnya. Semua yang sehat ada disini. Saya akan berkreasi terus dan ingin mengangkat sagu ini sederajat dengan bahan baku lainnya,” paparnya.
Sekadar informasi, Sagolicious sendiri diperkenalkan ke pasar Tanah Air oleh Jenny di momen Pekan Olahraga Nasional XX Papua pada awal Oktober 2021. Ia menyatakan, Sagolicious merupakan upayanya untuk memperkenalkan sagu ke luar Papua dengan mengolahnya menjadi mie, pasta, hingga beragam camilan.
Sagolicious
Restoran
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Kuliner
Omzet Capai Rp25 Juta Per Hari! Ini Rahasia Nikmatnya Mih Kocok Mang Dadeng
15 August 2022, 16:05
Berasal dari jerih payah serta bumbu-bumbu yang digunakan, Mih Kocok Mang Dadeng berhasil eksis selama 58 tahun terakhir dan terus dicari oleh konsumen setianya.

Bisnis
2 Inovator Indonesia Masuk Program Plastic Waste to Value Southeast Asia Challenge
15 August 2022, 14:04
Dari lima inovator di Asia Tenggara, dua datang dari Indonesia, terpilih ikut dalam program untuk membenahi tata kelola sampah plastik.

Berita Kawasan
Parade Acara Jakarnaval 2022 Gaungkan Kekayaan Budaya Nusantara
15 August 2022, 12:01
Setelah vakum selama dua tahun akibat pandemi COVID-19, Jakarnaval akhirnya kembali digelar dengan sukses pada akhir pekan kemarin.

Berita Kawasan
Terus Dorong Geliat Pariwisata Ibu Kota, Jakarnaval Digelar di Sirkuit E-Prix Jakarta
12 August 2022, 16:43
Pada 14 Agustus 2022, Sirkuit Internasional E-Prix Jakarta akan menjadi lokasi acara puncak karnaval bernama Jakarnaval yang digelar untuk geliatkan wisata di Ibu Kota.