Kecantikan dan Fashion
Perawatan yang Harus Dilakukan Sebelum Hari Pernikahan
Siapa yang tak mau tampil cantik seperti layaknya seorang putri di pesta penikahan? tentunya, semua wanita menginginkan hal tersebut bukan? Sebelum pernikahan terlaksana, calon pengantin wanita dan pria sebaiknya melakukan beberapa perawatan agar tampil fresh dan prima saat penikahan. Banyak klinik kecantikan atau salon yang mneyediakan paket pernikahan untuk calon pengantin yang tak lama lagi menikah. Untuk Anda di daerah Serpong, Kota Tangerang Selatan, LaDiana Skin Care bisa Anda kunjungi untuk perawatan sebelum menikah.
Sebenarnya apa saja perawatan yang harus dilakukan sebelum menikah? Dan, apa saja manfaatnya? Berikut treatment yang bisa Anda lakukan dalam sebulan sebelum tanggal pernikahan Anda!
- Lulur
Sibuk mempersiapkan membuat Anda tidak sempat mengurus diri. Dari pada Anda kerepotan untuk lulur sendiri di rumah, lebih baik Anda melakukannya di salon terdekat. Dengan budget yang tidak mahal, Anda bisa membuang sel-sel kulit mati yang ada di seluruh tubuh. Jika dilakukan minimal 3-4x sebelum pernikahan, saat harinya tiba, kulit Anda akan terlihat lebih cerah, lembut dan lembab.
- Mandi Susu
Paket pre-wedding di LaDiana Skin Care, yang terletak di Kota Tangerang Selatan ini Anda dapat melakukan mandi susu sebanyak satu kali. Mandi susu berfungsi untuk melembabkan dan menghaluskan kulit. Karena susu mengandung lemak alami yang baik untuk melembabkan kulit, susu juga mengandung asam laktat. Susu juga bisa digunakan untuk membersihkan sel-sel kulit mati melalui proses pengelupasan.
- Spa
Jika Anda menyiapkan pernikahan sendiri, tentunya Anda akan kelelahan dan kewalahan. Untuk itu jangan lupa luangkan waktu Anda untuk relaksasi. Lebih baik lagi jika Anda melakukan tradisional spa, karena rempah yang digunakan bisa membuat badan Anda fresh, fit, dan menghindari keringat berlebih ketika hari H. Selain untuk rileksasi, spa juga sangat baik untuk menghilangkan stress dan detoks kotoran dari bagian luar tubuh, spa juga merupakan proses mencegah penuaan dini, dan dapat memperbaiki waktu tidur Anda.
- Ratus
Untuk calon pengantin wanita, hal ini perlu dilakukan. Ratus adalah perawatan untuk organ intim yang dilakukan dengan cara menguapkan rempah-rempah yang direbus. Hal ini dipercaya mampu merawat kesehatan, kebersihan, melancarkan aliran darah, dan mengurangi bau tak sedap pada organ intim. Bahkan ada yang bilang, ratus juga bisa mengencangkan otot-otot organ kewanitaan. Namun walaupun begitu, masih banyak pro dan kontra soal perawatan tradisional ini, karena belum ada uji klinis soal perawatan nenek moyang ini. Semua pilihan berada ditangan Anda.
- Facial
Jika Anda melakukan perawatan ini secara rutin, pada harinya tiba, wajah Anda akan terlihat lebih glowing dan mulus. Hal ini akan membuat makeup yang akan Anda kenakan nanti terlihat lebih flawless, menempel, serta lebih tahan lama. Proses facial ini akan membersihkan wajah dan meremajakan kulit wajah Anda. Paket pre-wedding di LaDiana Skin Center, Kota Tangerang Selatan juga termasuk lima kali facial dengan harga Rp 900.000,- (harga per 2018).
- Hair Removal
Untuk wanita yang akan menikah, tentu kebersihan tubuh merupakan salah satu opsi yang harus dilakukan sebelum Anda menikah. Anda bisa melakukan waxing atau hair removal dengan laser. Namun jika waktu Anda terbatas, waxing lah pilihannya.
Demikian beberapa step yang bisa Anda lakukan sebelum menikah. Paket pre-wedding yang disediakan LaDiana Skin Care, yang berlokasi di Ruko Gading Serpong Blok AA No. 25-26 Kota Tangerang Selatan ini hanya mandi susu dan facial saja. Anda bisa melakukan treatment dengan harga normal di luar paket pre-wedding LaDiana Skin Care. Sisanya Anda bisa melakukannya di tempat lain. Untuk informasi lebih lanjut hubungi (021)-5463443.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Kesehatan
Sistem Kekebalan Penyintas COVID-19 Dapat Terus Meningkat dan Bertahan Lama
23 January 2021, 20:08
Penemuan yang dipublikasikan di Nature ini, memberikan bukti terkuat bahwa sistem kekebalan tubuh dapat "mengingat" virus dan secara luar biasa terus meningkatkan kualitas antibodi.

Pendidikan
Kenali Tipe Belajar Agar Anak Lebih Mudah Belajar di Rumah
23 January 2021, 18:07
Gaya belajar pada dasarnya adalah kunci pengembangan dan kinerja diri. Gaya belajar membantu anak untuk dapat belajar secara efektif dan dapat memaksimalkan belajar.

Berita Kawasan
Kelenteng Tertua di Bekasi Hok Lay Kiong Mulai Bersolek Sambut Imlek
23 January 2021, 15:51
Sejumlah pedagang kebutuhan peribadatan penganut Konghucu pun sudah menggelar aneka hiasan dan kebutuhan untuk perayaan Imlek.

Kesehatan
Bupati Malang Instruksikan Swab Massal untuk ASN
22 January 2021, 18:09
Usai menjalani penetapan Bupati dan Wakil Bupati Malang terpilih, Sanusi menuturkan jika kebijakan swab massal ASN semata-mata untuk meminimalisir penyebaran COVID-19.