Bisnis
Semakin Seru! Garena Hadirkan Karakter dan Map Terbaru Free Fire
Para pemain Free Fire dalam waktu dekat ini akan mendapatkan notifikasi update untuk game kesayangan mereka itu yang disebut untuk memberikan karakter serta map terbaru. Dengan pihak Garena Indonesia yang mengumumkan map baru ini berada di lokasi baru bernama Kalahari yang dibuat atas masukan dari pemain Free Fire terkait map mereka sebelumnya. Selain itu pada update terbaru ini, Garena juga menghadirkan karakter baru bernama Steffie.

Melalui rilis yang diterima PingPoint.co.id (26/2/2020) Garena Indonesia menjelaskan, map Kalahari sudah dibuat menarik untuk semakin menambah keseruan pemain saat mencoba bertahan hidup dari serangan pemain lain saat masuk ke lokasi ini. Di Kalahari terdapat sejumlah titik yang bisa dieksplorasi sepertu Old Hampton, Shrines, Foundation Bayfront, Council Hall, Confinement, The Maze, Mammoth, dan Reviner.
Namun dengan kehadiran Kalahari maka map Purgatory untuk mode classic sudah tak tersedia lagi tapi untuk mode Rush Hour-nya masih akan tersedia dimulai pada 28 Februari, khusus setiap pukul 18.00-22.00 WIB. Map Kalahari disebut akan sudah bisa dimainkan sejak 28 Februari pada pukul 04.00 WIB.
Di saat yang sama, Garena Indonesia juga menghadirkan map baru lainnya yang ditujukan untuk para pemain yang ingin bersosialisasi dengan pemain lain atau klannya sekaligus mencoba semua senjata di Free Fire. Map yang memiliki nama Training Grounds ini akan tersedia pada jam yang sama dengan map Kalahari.
Pada update terbaru ini, Free Fire juga akan menghadirkan karakter baru yang memiliki profesi sebagai seniman grafiti. Karakter bertama Steffie ini disebut ditujukan sebagai sosok yang tepat untuk pertahanan tim di area kecil. Karena ia memiliki skill Painted Reguge dengan grafiti yang diarahkan untuk untuk mengurangi damage efek ledakan dari 15 sampai 25 persen, serta damage dari tembakan berkurang lima persen selama lima hingga 10 detik yang memiliki masa cooldown sekitar 45 detik.
Selain itu, Garena Indonesia juga sudah melakukan pembaharuan terhadap beragam fitur di free Fire melalui update terbaru ini. Contohnya kehadiran Inhaler serta Electric Surfboard di mode classsic, kemudian kehadiran item serta titik spawn baru pada mode Team Deathmatch, dan masih banyak lagi.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Pendidikan
Ini Komunitas Unpad Peduli Anabul Penghuni Area Kampus
06 February 2023, 14:53
Bergabung dalam UnpadSF, sejumlah mahasiswa Universitas Padjadjaran mengisi sela-sela waktunya untuk membantu serta melindungi anabul yang tinggal di sekitaran kampus Unpad.

Bisnis
CFD Kota Medan Bawa Berkah Bagi Pengusaha UMKM
06 February 2023, 12:51
Selain untuk berolahraga, CFD Kota Medan juga menjadi momen berkumpul bersama keluarga serta teman dan ini menjadi berkah tersendiri bagi pelaku usaha UMKM Kota Melayu Deli.

Bisnis
Dorong Digitalisasi Daerah, Amartha Hadirkan Desa Digital di Sulawesi Tengah
03 February 2023, 16:35
Demi memastikan tidak adanya ketimpangan digital di daerah pedesaan luar Jawa, Amartha Foundation baru-baru ini meresmikan desa digital di wilayah Sulawesi Tengah.

Bisnis
tiket.com Hadirkan Layanan Pemesanan Kereta Cepat Jakarta-Bandung
03 February 2023, 14:20
Melalui kemitraan dengan PT KCIC, pengguna tiket.com ke depannya bisa memesan tiket untuk layanan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).