Berita Kawasan
Warga Pasir Kuda Ikut Pelatihan Merajut Demi Tingkatkan Pendapatan
Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Perlindungan Anak baru-baru ini mengadakan pelatihan keterampilan untuk para warga Pasir Kuda, Kecamatan Bogor Barat. Pelatihan tersebut diadakan untuk memberikan keterampilan tambahan bagi para perempuan guna meningkatkan pendapatan keluarga.
Setidaknya ada sekitar 25 perempuan yang berasal dari kelurahan Pasir Kuda, Kota Bogor ikut dalam pelatihan ini. Pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Bogor menjelaskan, pelatihan merajut ini adalah bagian dari program Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga atau UP2K PKK (Pembinaan Kesejahteraan Keluarga).

Namun karena dipicu oleh antusias dari para warga yang ingin ikut dalam pelatihan ini besar tapi dengan tempat yang terbatas, Kelurahan Pasir Kuda pun melakukan penyaringan. Lurah Pasir Kuda Napihudin menuturkan, ketika pelatihan ini diberitakan kepada para warganya, mereka banyak yang langsung mendaftarkan diri untuk ikut.
“Antusia warga luar biasa. Kami harus melakukan seleksi mulai dari administrasi kependudukan hingga keseriusan mereka selama mengikuti pelatihan,” kata Napihudin, sebagaimana dikutip dari kotabogor.go.id (10/7/2019).
Ia melanjutkan, pelatihan ini merupakan kali pertamanya diadakan sejak ia mengemban jabatannya. Lurah Pasir Kuda menginginkan, pelatihan merajut dapat menambah wawasan baru untuk para warganya, sekaligus menghasilkan pundi-pundi rupiah sebagai penghasilan tambahan keluarga para peserta.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Bogor Artiana Yanar Anggraini menyatakan, para peserta di pelatihan ini nantinya akan diikutsertakan untuk berpartisipasi dalam lomba lima program PKK di tingkat Provinsi Jawa Barat.
Artiana juga menyampaikan harapannya melalui pelatihan yang diadakan dari tanggal 9-11 Juli 2019. Ia mengiginkan, warga Pasir Kuda dapat mengembangkan keterampilan mereka dalam membuka usaha, salah satunya di bidang merajut. “Hal ini tentunya sejalan dengan visi Kota Bogor yaitu menjadikan kota ramah keluarga dengan misinya mewujudkan kota yang cerdas, sehat, dan sejahtera,” tambahnya.
Digelarnya pelatihan merajut dari program UP2K PKK ini sudah disosialisasikan semenjak Januari 2019. Ketika itu, Kelurahan Pasir Kuda keluar sebagai Juara I lomba lima program PKK tingkat Kota Bogor. Dengan kemenangan itu, kelurahan ini pun resmi terpilih menjadi wakil Kota Bogor untuk berlomba di tingkat provinsi.
berita terkait
berita terpopuler
Artikel Lainnya

Hobi dan Hiburan
Dari Hobi Hingga Sukses Jadi Atlet Offroad, Inilah Sosok Sudirman Arsyad
23 March 2023, 18:17
Mengejar passion yang hadir dari hobi tampaknya menjadi gambaran yang tepat untuk sosok atlet offroad Tanah Air, Sudirman Arsyad.

Bisnis
Sambut Kehadiran Bulan Suci, ruparupa Gelar Program Ini
21 March 2023, 11:48
Melalui kampanye BerKah Ramadan, ruparupa gelar beragam promo untuk mendukung konsumennya dalam menyambut bulan suci yang sebentar lagi tiba.

Hobi dan Hiburan
Tiga Band Ini Sukses Ajak Nostalgia Hits Tahun 2000an di JCW 2023
20 March 2023, 14:47
Para penggemar musik di era tahun 2000an awal berhasil diajak bernostalgia menyanyikan lagu-lagu hits dari Samsons, Yovie & Nuno, serta D’Masiv di acara JCW 2023.

Bisnis
Digitalisasi Asuransi Syariah, Astralife Hadirkan Produk Flexi Life Protection Syariah
17 March 2023, 10:29
Dalam rangka mendukung umat Muslim milenial yang menggunakan produk sesuai syariah, Astralife menghadirkan produk Flexi Life Protection Syariah di ranah digital.